PMI Batang Gelar Aksi Lingkungan dan Simulasi Bencana Peringati Hari Relawan 2025
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Batang memperingati Hari Relawan dengan serangkaian kegiatan nyata, berfokus pada pelestarian alam dan kesiapsiagaan bencana.-Istimewa -
BATANG – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten BATANG memperingati Hari Relawan dengan serangkaian kegiatan nyata, berfokus pada pelestarian alam dan kesiapsiagaan bencana.
Aksi yang digelar di Kawasan Hutan Gunung Desa Tombo ini menegaskan peran strategis relawan dalam mitigasi perubahan iklim dan pengurangan risiko bencana.
Pemerintah Kabupaten Batang, melalui sambutan yang dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Drs. Darsono, M.M., menyatakan komitmen kuatnya untuk mendukung peningkatan kapasitas relawan.
"Dukungan akan terus diberikan, termasuk kepada relawan donor darah, guna mengoptimalkan penanganan kebencanaan di berbagai wilayah rawan," demikian disampaikan perwakilan Bupati Batang, Faiz Kurniawan.
Tema peringatan tahun ini, "Solidaritas Relawan Memperkuat Aksi Lokal", diwujudkan melalui kerja sama lintas sektor.
BACA JUGA:PT BPI dan Kodim Batang Serahkan Bantuan Renovasi Dua RTLH untuk Nelayan Roban Timur
Pemerintah daerah mendorong sinergi antara relawan, pelaku usaha, dan masyarakat untuk pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan, dengan tetap menjaga kearifan lokal.
Ketua PMI Kabupaten Batang, Achmad Taufik, menekankan bahwa penguatan kompetensi relawan adalah kunci.
"Mereka perlu dibekali dengan kemampuan pertolongan pertama, pendataan, pemberdayaan masyarakat, serta adaptasi digital untuk aksi kemanusiaan yang optimal dan berkelanjutan," ujarnya.
Sebagai bentuk aksi konkret, PMI Batang menanam 300 bibit pohon hutan, seperti Aren dan Trembesi, di Desa Tombo untuk kelestarian Daerah Aliran Sungai (DAS).
Aksi serupa juga dilakukan di pesisir dengan penanaman 1.000 bibit mangrove di Desa Kuripan, mendukung pengembangan Laboratorium Mangrove.
Kegiatan dilengkapi simulasi penanganan korban di area hutan (Jungle Rescue) dan pemberian penghargaan kepada koordinator donor darah sukarela.
Dukungan juga datang dari sektor swasta. Aryamir H. Sulasmoro, General Manager Stakeholder Relation PT Bhimasena Power Indonesia (BPI), menyatakan partisipasi perusahaannya sejalan dengan nilai keselamatan dan kontribusi positif bagi masyarakat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
