BUARAN - Jajaran Polres Pekalongan Kota melalui Kapolsek Buaran Iptu Safrowi menerjunkan semua Bhabinkamtibmas Desa Kertijayan, Aipda Edy Wibowo, untuk melaksanakan kegiatan pengecekan stok atau ketersediaan harga minyak goreng di beberapa lokasi, termasuk minimarket di wilayah binaannya, kemarin (28/3/2022).
Kapolsek Buaran Iptu Safrowi menjelaskan kegiatan tersebut menindaklanjuti instruksi pimpinan pusat melalui Kapolres Pekalongan Kota. Salah satunya dilakukan pengecekan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Buaran Aipda Edy Wibowo. "Bhabinkamtibmas melakukan patroli sambang dalam rangka mengecek harga bahan sembako di tempat perbelanjaan dan juga antisipasi kelangkaan minyak goreng di sejumlah toko sembako yang berada di wilayah kecamatan Buaran, juga di minimarket, misalnya Alfamart Kertijayan," katanya
Kapolsek mengatakan saat pengevekan di toko sembako yang menjual minyak goreng curah, Bhabinkamtibmas setempat juga mengimbau ke penjual agar menjual minyak goreng curah sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET).
"Harapannya di wilayah Kecamatan Buaran terutama di toko-toko sembako maupun minimarket agar selalu mengupayakan ketersediaan bahan pokok dan minyak goreng, apalagi saat menjelang bulan Ramadan seperti sekarang ini," imbuhnya. (way)