Pastikan Lulusan Berkualitas dan Berdaya Saing

Jumat 03-07-2020,13:40 WIB

*SMK Irma Pekalongan

KOTA - SMK Irma Pekalongan memastikan para siswa -siswi alumni sekolah, memiliki kemampuan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi sehingga bisa diterima diperusahaan-perusahaan besar didalam dan luar negeri.

Demikian disampaikan Kepala SMK Irma Pekalongan, Ir Suwasono kepada Radar Pekalongan, Kamis (2/7/2020). Satu-satunya Sekolah dijenjang SMK di Kota Pekalongan yang bergerak di bidang kemaritiman ini sudah menghasilkan para alumni yang sukses berkarya baik di dalam maupun di luar negeri.

"Kita sudah MoU dengan Jepang ya, jadi setiap tahun pasti akan ada siswa yang berhasil lolos seleksi untuk berangkat ke Jepang, selain itu kita juga ada kerjasama dengan perusahaan di Bali dan Kalimantan," ungkap Suwasono.

Ditambahkan, SMK Irma Pekalongan juga memiliki kekhususan dalam pembinaan fisik dan mental. Sehingga siswa yang siap berkarya benar-benar mereka merupakan siswa pilihan yang dibina dari segala aspek.

Disamping itu tujuan awal di didikannya SMK Irma Pekalongan adalah kepedulian para inisiator terhadap dunia perikanan, terlebih Kota Pekalongan adalah Kota maritim yang masyarakatnya masih sedikit yang peduli dengan dunia maritim.

"Mungkin bayangan mayarakat di Kota Pekalongan itu kan mikirnya jadi nelayan biasa, padahal kan tidak. Di SMK Irma itu kita menjadikan siswa yang benar-benar memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi yang sesuai yang dibutuhkan perusahaan. Jadi pun kalau di kapal asing mereka buka nelayan biasa, mereka ditempatkan di orang-orang yang memiliki kemampuan khusus. Dan tentu itu dihargai berbeda oleh perusahaan," imbuhnya.

Untuk jurusan yang dimiliki oleh SMK Irma antara lain, Nautika kapal Penangkap Ikan (NKPI) serta Agrobisnis Pengolahan Hasil Perikanan (APHPI) dengan status terakreditasi.

Terkait dengan fasilitas yang dimiliki oleh SMK Irma, fasilitas yang tersedia sangat memadai, mulai dari ruang kelas nyaman, alat praktek modern, musholla, ruang praktek masing-masing jurusan memadai, free hot spot serta tersedianya Bursa Kerja Khusus yang siap membantu siswa berkarya setelah lulus.

"Tidak hanya secara fasilitas sarana prasarana saja yang kami sediakan, berbagai macam beasiswa juga ada disini. Mulai dari beasiswa prestasi, kurang mampu, khusus serta KPS. Oh iya dan kita juga bebas zonasi dan uang gedung," tutur Sony.

Pihaknya berharap, dengan adanya SMK Irma Pekalongan dunia perikanan di Kota Pekalongan lebih luas Indonesia, bisa dikelola oleh anak bangsa sendiri dengan ilmu yang mumpuni dan berdaya saing tinggi. (mal/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait