Ribuan orang mengunjungi festival durian lolong 2019 yang diselenggarakan oleh Dinporapar Kabupaten Pekalongan di desa lolong kecamatan karanganyar kabupaten pekalongan, sabtu (9/2). Para pengunjung dari pagi sudah mulai berdatangan kelokasi agar tidak ketinggalan dalam perburuan durian.
Dihadiri oleh rombongan forkompinda diantaranya bupati pekalongan H. Asip Kholbihi dan wakilnya Hj. Arini Harimurti, ketua dprd kabupaten pekalongan Hj. Hindun serta kapolres pekalongan AKBP Wawan Kurniawan dan dandim pekalongan Letnan Kolonel Infanteri Muhammad Ridha.
Acara tersebut diawali dengan arak-arakan hasil bumi dan gunungan durian serta penampilan kesenian dari tiap kecamatan. Diikuti penilaian lomba durian serta pembagian gunungan durian. Pengunjung sendiri ditargetkan panitia mencapai sekitar 15 ribu orang.
"Saya sangat senang dengan antusias pengunjung dan berharap tahun depan pemerintah bisa mengemas festival lolong lebih meriah lagi supaya warga lokal dan asing merasa puas. Kedepan juga akan dipercantik untuk wisata lolong serta infraatruktur akan ditingkatkan untuk fasilitas umum." ucap Hj. Hindun Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan.