Atasi Dampak Pandemi, Karangsari Siapkan Dua Program

Kamis 23-07-2020,16:00 WIB

BOJONG - Tak hanya menjaga kedisiplinan warga untuk menjalankan protokol kesehatan, Pemerintah Desa Karangsari, Kecamatan Bojong juga tengah menyiapkan alternatif solusi untuk mengatasi dampak ekonomi dari pandemi Covid-19. Ada dua potensi yang tengah dirumuskan konsepnya, yakni pengelolaan sampah dan pemanfaatan pekarangan.

Kepala Desa Karangsari, Nur Azizah mengatakan, desanya memuat 3 dusun dan 7 RT, yang secara umum masih menghadapi persoalan sampah. Karena itu, pihaknya kini tengah menyiapkan program pengelolaan sampah yang produktif melalui konsep bank sampah.

"Jadi, selain terus mengedukasi protokol kesehatan, pengelolaan sampah juga telah masuk rencana kami. Kita kan bantu fasilitasi pengelolaannya, sehingga selain lingkungan bersih, warga harapannya ada penghasilan tambahan," ungkapnya kepada Radar, Rabu (22/7/2020), di kantornya.

Yang kedua, Pemdes Karangsari juga ingin mendorong pemanfaatan pekarangan warga untuk ekonomi produktif. Terlebih, di masa pandemi ini sebagian besar warga yang hidup dari pertanian maupun penjahit merasakan dampak ekonominya.

"Warga yang punya pekarangan sisa kita dorong pemanfaatannya untuk usaha produktif, seperti budidaya sayuran atau lele. Selain mudah dan murah, ini juga membantu ketahanan pangan keluarga, kan bisa dikonsumsi sendiri," terang Nur Azizah.

Untuk merealisasikannya, Pemdes bersama TP PKK Karangsari saat ini masih menyusun formula konsepnya untuk mengetahui prospek dan kendala, termasuk kebutuhan anggaran dan lainnya.

"Dari situ, nanti dilihat pemerintah desa bisa bantu apa. Tapi karena tahun ini kondisi keuangan desa belum memungkinkan, saya akan bantu carikan dana talangan. Yang penting, ke depan ini bisa masuk dalam penganggaran APBDes. Ya mudah-mudahan rencana ini berjalan lancar," pungkasnya. (ap3)

Tags :
Kategori :

Terkait