Bagi Masker, Mahasiswa Batang Edukasi Physical Distancing.

Rabu 22-04-2020,16:15 WIB

EDUKASI - Mahasiwa Batang Yogyakarta saat memberikan edukasi dan membagikan masker gratis untuk melawan Corona.

BATANG - Forum Silaturahmi Mahasiswa Batang Yogyakarta (FORSIMBA) membagikan ratusan masker untuk mencegah penyebaran Covid-19 (virus Corona) di sekitar Alun-alun Limpung, Senin (20/04/2020).

Kegiatan ini merupakan suatu bentuk empati di tengah pandemi Covid-19 dan sebagai wujud nilai kemanusiaan dengan membagikan masker kain (non-medis) yang dapat digunakan masyarakat. Masker yang didapatkan adalah hasil pengumpulan donasi selama dua pekan terakhir.

Aksi sosial ini dilaksanakan karena penyebaran virus Corona yang kian hari semakin merajalela, tidak terkecuali di kabupaten Batang, khususnya kecamatan Batang dan kecamatan Limpung yang sudah ada korban terkonfirmasi positif.

"Sebagai mahasiswa Batang juga harus ada langkah konkritnya untuk membantu pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona. Oleh karenanya salaah satu aksi kami dengan membagikan masker dan edukasi ke masyarakat terkait Covid-19," jelas ketua umum FORSIMBA, Syifagesti Hukma Nafila.

Pembagian masker ini atas dasar kesadaran masing-masing anggota FORSIMBA sendiri dengan tujuan mampu memberikan edukasi masyarakat untuk senantiasa menggunakan masker apabila sedang melakukan aktivitas di luar rumah, mengingat ada beberapa pekerjaan yang tidak bisa dilakukan di rumah saja.

"Selama pembagian masker kami menerapkan himbauan pemerintah untuk jaga jarak (Physical Distancing) dan mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga jarak dan menggunakan masker saat keluar rumah," imbuh Syifagesti.

Masyarakat yang berada di lokasi tampak antusias dengan kegiatan ini dan langsung mengenakan masker setelah diberikan. Pembagian masker ini diprioritaskan kepada para pedagang di pinggir jalan, sopir angkot, dan tukang ojek di sekitar alun-alun Limpung.

"Alhamdulillah, saya mendapat masker gratis yang bisa dipakai kalau mau keluar dan bisa dicuci juga.Harapannya kegiatan-kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan dan berlanjut sebagai bentuk respon nyata yang dibutuhkan masyarakat pada umumnya, hingga pandemik Covid-19 ini berakhir," harap salah satu warga yang mendapatkan masker, Agung. (nov)

Tags :
Kategori :

Terkait