E-Learning Solusi Alternatif Era Pandemi

Selasa 27-07-2021,13:30 WIB

KOTA - SMPN 14 Pekalongan menggagas metode pembelajaran baru menggunakan e-learning sebagai bentuk pelayanan satu pintu bagi siswa. Disampaikan Kepala SMPN 14 Pekalongan, Siti Nurul Izza, Senin (26/7/2021) bahwa nama Rajawali sendiri merupakan singkatan dari cara belajar siswa literat yang diharapkan siswa siswi SMP Negeri 14 bisa melek literasi. Sehingga dalam hal ini anak dipicu kreatifitasnya secara mandiri melakukan penelaahan serta pemahaman yang lebih mendasar terhadap isu, konteks dan teori pembelajaran di sekolah.

"Ini bagian dari terobosan kami dalam menghadapi situasi pandemi. Sejak di launcing pada tahun 2020 lalu, alkhamdulillah manfaatnya sangat besar bagi peserta didik dan guru," ungkap Izza.

Ditambahkan, e-learning yang dimiliki oleh sekolah sejauh ini membantu para siswa SMPN 14 ketika mengalami kesulitan dalam mengikuti pembelajaran dari rumah.

Sementara itu, Kepala Dindik Kota Pekalongan Soeroso MPd menyampaikan apresiasinya kepada SMPN 14 dalam menjawab tantangan pendidikan dimasa pandemi Covid-19.

"Terobosan-terobosan seperti ini yang memang saat ini harus dilakukan oleh pendidik. Tidak hanya terpuruk dengan keadaan, namun juga mencari bagaimana caranya agar semua masalah terselesaikan dan siswa mendapatkan haknya mendapatkan pembelajaran," pungkas Roso. (mal)

Tags :
Kategori :

Terkait