Penemuan Kerangka Manusia Gemparkan Warga Talun

Kamis 13-02-2020,20:26 WIB

*Di Area Tanaman Karet Jolotigo

EVAKUASI - Anggota Satreskrim Polres Pekalongan dan Polsek Talun tengah melakukan evakuasi kerangka manusia di Perkebunan milik PTPN Kebun Jolotigo, Kamis (13/2/2020). TRIYONO

TALUN - Warga Kecamatan Talun digemparkan adanya penemuan kerangka manusia. Penemuan kerangka manusia tepatnya di Blok Genuk Afdeling Udara PTPN Kebun Jolotigo, Kamis (13/2/2020).

Informasi dihimpun penemuan kerangka manusia yang belum diketahui jenis kelamin dan ciri cirinya pertama kali ditemukan oleh seorang mandor sadap getah karet, Damuji (45). Damuji yang telah melakukan aktivitasnya kaget karena didekat sungai Bremi Blok Genuk Afdeling Udoro areal Tanaman karet milik PTPN Kebun Jolotigo masuk wilayah Dukuh Bremi Desa Donowangun Kecamatan Talun mendapati pakaian warna merah kembang kembang.

Karena penasaran dan didekati ternyata ada kerangka manusia masih utuh. Adanya kejadian itu ia langsung memberitahukan kepada warga sekitar dan melaporkan ke Polsek Talun.

Anggota Polsek Talun yang mendapat laporan langsung koordinasi dengan Satreskrim Polres Pekalongan menuju lokasi. Adapun anggota Identifikasi Satreskrim Polres Pekalongan yang tiba dilokasi bersama Polsek Talun langsung melakukan evakuasi pengumpulan kerangka manusia tersebut.

Kerangka yang masih utuh langsung dimasukan ke kantong jenazah dan dibawa ke Polsek selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit untuk dilakukan identifikasi.

Kasubbag Humas Polres Pekalongan AKP Akrom ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan kerangka manusia di dekat Sungai Bremi Blok Genuk Afdeling Udoro areal tanaman karet PTPN Kebun Jolotigo.

"Anggota yang melakukan olah TKP mendapati dompet namun identitasnya sudah tidak ada. Adapun kerangka manusia itu kini sudah dibawa ke Rumah Sakit untuk dilakukan identifikasi, " katanya. (Yon)

Tags :
Kategori :

Terkait