Masih dengan harga yang sangat terjangkau, rekomendasi masker bengkoang di minimarket berikutnya adalah Vienna Skin Food Whitening Face Mask Crushed Bengkoang. Harganya cuma Rp 9 ribu saja, kamu bisa mendapatkan kulit putih, cerah, lembap, dan ternutrisi dengan baik.
Manfaat tersebut didapatkan dari kandungan herbal whitening complex, rice bran dan olive oil. Jangan lupakan juga kandungan ekstrak bengkoang di dalamnya. Kemasannya berbentuk sachset jadi sangat praktis digunakan.
5. Sri Ratu Whitening Herbal Peel Off Mask
Terinspirasi dari perawatan kerluarga kerajaan, kamu bisa mendapatkan manfaat bengkoang dengan menggunakan produk ini. Kandungannya terbuat dari perpaduan bahan alami, mulai dari bengkoang organik, temugiring dan kunyit.
Masker bengkoang di minimarket ini akan memberikan hasil pemakaian berupa kulit yang terasa lebih halus, lembap, dan bercahaya. Kamu bisa membeli Sri Ratu Whitening Herbal Peel Off Mask dengan harga Rp 8 ribu saja.
6. Mustika Ratu Masker Bengkoang
Rekomendasi masker bengkoang di minimarket yang lainnya adalah Mustika Ratu Masker Bengkoang. Masker ini mengandung umbi bengkoang, derivative vitamin C dan akar manis yang bisa membantu mencerahkan wajah agar tampak putih berseri, menghaluskan kulit, memudarkan noda-noda hitam dan merawat kekencangan kulit.
Kemasannya berbentuk tube dengan tekstur masker berupa kirm. Dengan ukuran 125 gram, Mustika Ratu Masker Bengkoang bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 29 ribu.
7. Crrante Peel Off Facial Mask Bengkoang
Yang terakhir ada masker bengkoang di minimarket berupa Crrante Peel Off Facial Mask Bengkoang. Ekstrak bengkoang di dalamnya akan mengangkat kotoran yang menyumbat pori serta mengangkat lapisan sel kulit mati.
Ada kandungan mint juga dalam masker ini sehingga memberikak menyegarkan saat dipakai. Crrante Peel Off Facial Mask Bengkoang bisa kamu beli dengan harga Rp 32 ribu saja. (*)
BACA JUGA:5 Manfaat Cuka Apel untuk Wajah, Solusi Kulit Terbebas dari Jerawat dan Flek Hitam