Aturan Minum Kelapa Muda Saat Hamil
Agar beberapa risiko bahaya minum air kelapa saat hamil muda tidak datang, maka jumlah konsumsinya perlu dibatasi.
Namun ada tips lain yang bisa dicoba untuk memilih minuman air kelapa yang bagus dan aman:
- Gunakan alat potong atau pisau yang bersih untuk membuka kelapa
- Pakai sedotan yang bersih untuk minum
- Minumlah air kelapa fresh atau minum segera setelah dibuka, jangan minum yang sudah disimpan terlalu lama
- Pilih kelapa hijau dnegan ukuran sedang yang bersih, sebab rasanya akan manis dan kaya kandungan air dan nutrisinya
- Hindari kelapa dengan pinggiran cokelat keras dan disertai bercak abu-abu
- Kocok kelapa perlahan didekat kepala agar tahu seberapa banyak air yang terkandung. Kelapa yang bagus dengan kandungan air banyak akan menghasilkan suara gemuruh yang jelas.
Jadi, batasi jumlah konsumsi air kelapa dan lebih baik utamakan minum air putih saja ya. (*)