3. Pemupukan
Cara merawat tanaman hias daun agar terlihat tetap cantik dan menarik yang berikutnya yaitu dengan melakukan pemupukan secara rutin dan memberikan pupuk yang sesuai dengan kebutuhan tanaman hias daun yang akan kalian pelihara.
Pada tanaman hias daun, pupuk yang sebaiknya digunakan yaitu pupuk NPK dengan perbandingan 2:1:1 untuk tanaman hias daun yang menggunakan media tanam berupa tanah.
Sedangkan untuk tanaman hias daun yang menggunakan media tanam non tanah, sebaiknya kalian menggunakan pupuk NPK dengan perbandingan 3:1:2.
Selain itu, kalian juga dapat menambahkan pupuk daun agar mendapatkan daun yang segar dan sehat. Cara penggunaannya yaitu dengan mencampurkan pupuk daun dengan beberapa liter air sebelum disemprotkan langsung pada tajuk atau daun tanaman tersebut.
4. Pengendalian Gulma
Pengendalian gulma sangat penting untuk dilakukan agar dapat mencegah datangnya hama dan penyakit pada tanaman hias daun.
Pengendalian gulma dapat dilakukan menggunakan cara manual dengan langsung melakukan pencabutan gulma satu persatu menggunakan tangan.
Jangan lupa juga untuk selalu memperhatikan gejala serangan hama ataupun penyakit pada tanaman hias daun. Apabila ada indikasi serangan hamay atau penyakit, kalian dapat melakukan penyemprotan menggunakan pestisida sesuai dengan dosis yang telah dianjurkan.
Baca Juga: Tidak Perlu Takut Lagi, Inilah 9 Cara Merawat Tanaman Hias untuk Pemula
5. Perawatan
Daya tarik utama tanaman hias daun adalah pada bagian daunnya, Oleh karena itu, perawatan terhadap daunnya harus dilakukan secara hati-hati untuk mencegah kerusakan pada daunnya.
Untuk perawatan tanaman hias daun yang berada di dalam ruangan, kalian dapat mengelap debu yang menempel pada daunnya dengan menggunakan kain, spons atau tisu yang telah dibasahi.
Sedangkan, untuk perawatan tanaman hias daun yang berada di luar ruangan, dapat dilakukan dengan teknik semprot halus.
Jangan lupa juga untuk melakukan pemangkasan pada daun yang telah menguning atau kecoklatan.