Hal tersebut mampu membantu mengobati jerawat yang meradang. Terlebih lagi, hal ini mampu mengembalikan keseimbangan pH kulit wajah serta mengencangkan kulit dengan cara mengurangi tampilan pori-pori wajah yang besar.
Cara menggunakan cuka sari apel ini sangatlah mudah, hanya dengan mencampurkan satu sendok teh cuka sari apel dengan dua sendok teh air.
Setelah itu kamu dapat merendam bola kapas ke dalam campuran dan oleskanlah ke wajah. kamu dapat membiarkan selama 5 hingga 10 menit dan bilaslah dengan air.
3. Menggunakan putih telur
Putih telur sendiri dapat membantu mengencangkan kulit dan mengecilkan tampilan poir-pori wajah yang besar.
Dengan membuat masker dari putih telur maka hal ini dapat menjadi cara mengecilkan pori-pori wajah alami yang dapat dengan mudah kamu lakukan.
BACA JUGA:Dijamin Efektif Menyamarkan, Inilah 4 Rekomendasi Bedak untuk Samarkan Pori-pori dan Kerutan Halus
Masker wajah putih telur ini merupakan obat yang sangat baik untuk menghilangkan minyak yang berlebih pada kulit.
Untuk dapat membuat masker wajah ini, kamu dapat memisahkan putih telur dari kuning telur lalu aduk hingga rata.
Setelah itu, oleskanlah ke seluruh wajah secara merata. Segera tutupi wajah menggunakan tisu, biarkanlah putih telur bertindak seperti lem, biarkanlah hingga masker tersebut benar-benar meresap sempurna ke dalam kulit setelah itu kamu dapat mengupas kertas tisunya atau dibilas dengan air bersih.
4. Menggunakan masker oatmeal
Cara mengecilkan pori-pori wajah alami selanjutnya adalah dengan menggunakan masker oatmeal.
Oatmeal sendiri dapat membantu pengelupasan sel-sel kulit mati tanpa menyebabkan iritasi pada kulit wajah.
Cara mengecilkan pori-pori wajah alami adalah dengan mencampurkan 2 sendok makan oatmeal dengan 3 sendok makan yogurt dan 1 sendok makan minyak zaitun murni.
Langkah selanjutnya adalah dengan mengaplikasikan ke kulit wajah dan diamkanlah selama kurang lebih 15 menit.
Setelah itu kamu dapat menggosok wajah secara perlahan dan bilas wajah hingga benar-benar bersih.
Guna mendapatkan hasil yang maksimal selain dengan menggunakan perawatan di atas. Maka kamu juga harus memerhatikan hal lainnya untuk kesehatan pada kulit, seperti halnya makanan yang dikonsumsi, produk perawatan wajah yang digunakan dan kebersihan pada kulit wajah.
5. Menggunakan soda kue
Cara mengecilkan pori-pori wajah alami selanjutnya adalah dengan menggunakan soda kue. Soda kue mempunyai efek yang sama pada kulit seperti gula.