RADARPEKALONGAN - Berwisata ke Dieng memang menjadi pilihan yang tepat ketika musim kemarau seperti saat ini, sebab intensitas hujannya tidak setinggi pada saat musim penghujan.
Kawasan Wisata Dieng sendiri memeiliki keindahan alam yang sangat menakjubkan, sehingga banyak destinasi wisata yang bisa menjadi piihan.
Di Dieng terdapat objek wisata untuk edukasi, wisata yang menyuguhkan pemandangan alam, wisata telaga, wisata camping dan lain-lainya. Hal hanya itu, biaya atau tiket masuk juga sangar murah-murah banget. Tak heran jika Dieng sangat direkomendasikan saat liburan.
Salah satu objek wisata yang hits di Dieng adalah objek wisata Batu Pandang Ratapan Angin. Dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa objek wisata ini menyajikan wisata berupa bebatuan.
Namun bukan sembarang bebatuan, batuan di objek wisata ini snagat unik dan menjadi spot paling hits di sini. Selain itu, bebatuan di objek ini memeiliki keunikan sendiri karena menjulang tinggi seperti tebing.
Keindahan Objek Wisata Batu Pandang Ratapan Angin
Untuk mengetahui lebih lengkap dan jelas mengenai objek wisata ini, maka artikel ini akan menjawab segala hal tentang keindahan pada objek wisata ini, diantaranya :
1. Formasi Batuan Unik
Objek wisata ini berupa bebatuan vulkanik yang tersusun dengan sangat unik. Pasalnya menurut cerita, batu-batu tersebut terkadanga mengeluarkan suara seperti bersiul ketika terkena angin.
Di salah satu sisi, batuan tersebut tersusun menjulang tinggi dan sangat indah. Di batuan tersebut juga terdapat tulisan " Batu Pandang Ratapan Angin" menjadi ikon pada tempat tersebut.
2. Terdapat Wahana Flying Fox
Di objek wisata ini menyediakan wahana flying fox yang bisa dijajal oleh wisatawan yang memiliki nyali yang besar, sebab wahana ini berada di ketinggian.
Untuk menikmati wahana ini, diperlukan biaya tambahan lagi. Wahana ini snagat cocok untuk dicoba bersama keluarga dan teman-teman.
3. Terdapat Wahana Jembatan Gantung diatas Ketinggian
Selain wahana flying fox, di objek wisata ini juga terdapat keunikan berupa jembatan gantung. Jembatan ini berada di puncak bebatuan yang tinggi, sehingga untuk menikmati wahana ini perlu untuk memiliki adrenali yang kuat.