Produknya double oil control yang akan membuat wajah kamu tampil cantik bebas minyak sepanjang hari.
Bahannya mineral alami yang dikombinasikan dengan ekstrak mint untuk kulit wajah lebih sehat. Loose powder ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan ringan saat dipakai.
BACA JUGA:4 Krim Anti Aging Collagen yang Memutihkan, Bagus untuk Mengatasi Kerutan dan Tanda Penuaan Lain
Meskipun begitu, bedaknya tetap menyamarkan pori dengan baik, lho. Produk ini cocok buat kamu yang menginginkan bedak oil control dengan kandungan nutrisi untuk kulit.
Bedak ini juga diklaim transferproof, alias tidak menempel di masker lho. Dengan bentuk mini sehingga mudah dibawa kemana-mana untuk retouch, Innisfree No-Sebum Mineral Powder dibanderol dengan harga mulai Rp 91 ribuan.
2. Focallure Invisible Finish Loose Setting Powder
Pilihan bedak untuk kulit berminyak yang samarkan pori-pori dan memutihkan wajah tanpa membuat kilap lainnya yaitu Focallure Invisible Finish Loose Setting Powder.
Bedak ini punya tiga shades yang tersedia dengan formula micro powder yang sangat ringan. Kamu bisa memakainya untuk mendapatkan tampilan riasan cantik alami dan kulit bebas kusam.
BACA JUGA:Inilah 4 Produk Olay Agar Awet Muda Tanpa Flek Hitam dan Kerutan, Bagus untuk Usia 40 Tahun Ke Atas
Direkomendasikan buat kamu yang menyukai make up minimalis dan natural. Produknya diklaim oil control, bisa menyerap minyak berlebih sehingga wajah bebas kilap seharian meskipun sibuk beraktivitas.
Coverage-nya juga bagus, bisa dijadikan andalan untuk menyamarkan tampilan pori-pori besar dan kerutan halus, lho.
Bedak khusus kulit berminyak yang memutihkan wajah ini dijual dengan harga kisaran Rp 89 ribuan.
3. Pinkflash OhMySelf Oil Controller Translucent Loose Powder
Rekomendasi bedak untuk kulit berminyak yang samarkan pori-pori dan memutihkan juga ada dari Pinkflash. Bedak ini memiliki formula oil control yang akan membuat wajah bebas kilap.