Kapolres Pimpin Penyaluran Bantuan untuk Tempat Ibadah

Rabu 20-05-2020,15:00 WIB

BANTUAN - Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andrian Suez menyerahkan bantuan paket untuk para pengurus sejumlah tempat ibadah di Kota Pekalongan, Selasa (19/5/2020).

KOTA - Polres Pekalongan Kota kembali menyalurkan bantuan sosial untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19, Selasa (19/5/2020). Kali ini, bantuan diberikan ke para pengurus sejumlah tempat ibadah di Kota Pekalongan.

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andriam Suez memimpin langsung penyerahan bantuan berupa paket sembako ini ke masing-masing tempat ibadah, didampingi Wakapolres beserta pejabat utama Polres setempat.

Total ada 100 paket sembako yang dibagikan untuk takmir masjid, pengurus gereja, pengurus kelenteng, pengurus vihara serta pengurus pura di kota batik.

Bakti sosial ini dilakukan di Masjid Al Ikhlas, Vihara Vajra Bumi Pekalongan, Gereja Santo Petrus, Klenteng Po An Thian, serta Pura di Pantaisari, Pekalongan Utara. "Alhamdulilah hari ini kita bagikan paket sembako, semoga bermanfaat untuk para pengurus tempat ibadah," ucap Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan bahwa kegiatan sosial akan terus digelar oleh Polres Pekalongan Kota untuk masyarakat yang membutuhkan bantuan. "Tiap hari Selasa kita lakukan bakti sosial kepada saudara kita yang membutuhkan," imbuh AKBP Egy Andrian Suez. (way)

Tags :
Kategori :

Terkait