Yang artinya: "Ia berkata, 'Ya Allah ya Tuhanku, ampunilah aku dan anugerahkanlah kepadaku kerajaan yang tidak dimiliki oleh seorangpun juga sesudahku, sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Pembari."
Selain berdoa, umat muslim juga tetap diwajibkan untuk bekerja dan berusaha sebaik mungkin untuk mendapatkan rezeki yang halal. Tidak hanya itu saja, seorang muslim juga dianjurkan untuk memperbaiki amal dan ibadah di dunia.
Demikianlah bacaan doa Nabi Sulaiman untuk kekayaan yang dapat dibaca dan diamalkan oleh setiap umat muslim untuk memohon kelancaran rezeki kepada Allah SWT.(*)