Burpee jika dilakukan secara rutin tidak hanya bagus untuk membakar lemak yang ada di perut saja, namun juga membantu mengencangkan otot-otot perut dan paha.
BACA JUGA:4 Camilan Rendah Kalori yang Mengenyangkan untuk Diet di Minimarket Terdekat, No Pipi Chuby!
Adapun cara melakukan gerakan yang satu ini adalah:
- Mulai dengan posisi jongkok, punggung tegak, kaki dibuka selebar bahu
- Tangan diletakan ke depan kaki
- Tendang atau dorong kaki ke belakang, sampai posisinya seperti push-up
- Pertahankan postur tubuh dari kepala sampai tumit agar tetap lurus
- Lakukan 1 kali pus up
- Kembali ke posisi awal dengan melompat
- Lompat dan berdiri dengan mengangkat tanga ke atas, atau seperti bertepuk tangan
- Mendaratlah dengan posisi jongkok, dan ulangi gerakan awal sampai akhir tadi secara berulang
- Lakukan ini selama 15 kali, diulangi dengan 3 kali putaran
4. Bycyle crunches
Saat kamu melakukan bycyle crunchess maka, kamu akan merasakan perutmu menjadi lebih kencang. Tidak hanya itu bagian paha juga akan ikut terasa kencang.
Jika kamu rutin melakukannya maka lemak dan kalori yang bersarang di bagian keduanya bisa terbakar. Untuk melakukannya, kamu bisa mengikuti cara berikut ini:
- Berbaring telentang pada permukaan lantai yang rata, atau beralaskan matras
- Tekuk lutut, dengan posisi telapak kaki berpijak ke lantai
- Angkat kaki hingga betis dan paha membentuk sudut 90 derajat
- Letakkan tangan di belakang kepala dan angkat leher menjauhi permukaan lantai
- Dekatkan lutut kanan ke dada, dan siku kiri bergerak menuju lutut agar bersentuhan
- Pada gerakan yang sama, luruskan kaki kanan setinggi pinggul
- Lakukan gerakan tadi secara bergantian sebanyak 15 kali, dilakuakn dalam 2 kali putaran
BACA JUGA:5 Waktu yang Cocok untuk Mengonsumsi Infused Water Diet dari Buah-Buahan, Lemak Dijamin Hilang
5. Flutter kicks
Gerakan ini dapat menghancurkan lemak dengan gerakan seperti menendang. Tapi gerakan ini memerlukan kecepatan kaki untuk dapat membasmi lemak yang ada di perut dan paha.
Nah cara melakukannya adalah seperti ini:
- Badan telentang di atas lantai atau matras
- Angkat kepala, leher, dan bahu dari lantai
- Posisi tangan di belakang kepala, dan jaga dagumu agar tetap tegak
- Angkat kaki menjauhi lantai, pertahankan agar punggung bawah bisa menopang badanmu
- Gerakkan kaki ke atas ke bawah bergantian antara aki kanan dan kaki kiri, seperti sedang berenang
6. Plank
Latihan mengecilkan perut yang terakhir ini jika dilakukan secara rutin, maka dapat membantu pembakaran lemak di perut dan paha, dan menguatkan lengan dan bahu.
BACA JUGA:Inilah 12 Jenis Olahraga pada Diet OCD, Terapkan Ini Untuk Bisa Memiliki Tubuh Ideal
Untuk cara melakukannya kamu bisa ikuti cara di bawah ini:
- Posisikan siku di bawah bawah , sementara tangan dan telapak tangan menyentuh lantai
- Posisikan badan seperti akan push up
- Usahakan kepala, badan, dan kaki bagian atas sejajar diangkat menjauhi lantai, hanya siku dan jari-jari kaki yang menjadi tumpuan
- Pertahankan posisi ini selama 15 detik, dan ulangi gerakan ini sebanyak 3 kali putaran
Nah itulah tadi beberapa contoh latihan mengecilkan perut yang bisa dilakukan oleh ibu-ibu setelah melahirkan. Namun perlu dipastikan bahwa latihan ini juga membutuhkan proses, jadi hasilnya tidak akan terlihat secara instan.
Selain itu juga ahrus diimbangi dnegan makanan sehat, istirahat yang cukup dan minum air putih secara rutin dan teratur. (*)