RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Cara menghilangkan komedo hitam secara permanen dengan bahan alami bisa bikin wajah mulus dan glowing.
Mengapa demikian? Ini karena komedo hitam cukup mengganggu penampilan. Komedo ini berbentuk bintik-bintik gelap kehitaman yang biasanya muncul di hidung, dagu, dan dahi.
Komedo ini terbentuk saat sel kulit mati dan minyak (sebum) menyumbat pori-pori yang teroksidasi kemudian berubah menjadi kehitaman saat terkena udara.
Selain membuat tampilan kulit wajah jadi kusam, keberadaan komodo juga membuat kulit tampak kusam alias tidak mulus. Untuk mengatasinya, ada cara alternatif yang bisa dilakukan.
BACA JUGA:8 Manfaat Mentimun untuk Kulit Wajah, Lengkap dengan Cara Pakainya Agar Kulit Bersih Awet Muda
Cara menghilangkan komedo hitam secara permanen dengan bahan alami ini sebenarnya juga bisa dilakukan untuk mengangkat komedo putih sekaligus.
Berikut beberapa pilihan yang bisa kamu coba:
1. Pore Strip Madu dan Susu
Eitss, karena ini cara alami maka itu artinya kamu membuat pore strip sendiri dengan bahan madu dan susu.
Asam laktat pada susu akan mengangkat sel kulit mati dan minyak. Sedangkan madu bersifat antibakteri sehingga akan membunuh bakteri penyebab jerawat.
BACA JUGA:Jeruk Nipis Bikin Awet Muda, Begini Cara Pakainya yang Benar Agar Wajah Glowing dan Bebas Jerawat
Cara membuat pore strip:
- Campurkan 1 sendok makan susu murni dengan 1 sendok makan madu organik
- Masukkan ke dalam microwave selama 10 detik
- Tunggu sampai cukup dingin
- Jika sudah, oleskan campuran kedua bahan tersebut ke area berkomedo hitam
- Letakkan kertas tisu di atasnya
- Diamkan selama 15 menit
- Lepaskan tisu secara perlahan
- Bilas wajah dengan air
2. Masker Madu dan Kayu Manis