RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Ada banyak ragam jenis yoga. Salah satunya adalah yoga bikram yang ampuh menurunkan berat badan.
Saat ini yoga sudah menjadi jenis olahraga yang populer. Dengan gerakannya yang unik, menjadikan yoga bahkan digemari banyak orang.
Yoga sendiri terbagi lagi menjadi beberapa jenis cabang olahraga yoga. Salah satu yang terpopuler dapat membakar lemak lebih banyak adalah jenis yoga bikram.
Mengenal Jenis Yoga Bikram
Mulai populer pada tahun 1970. Nama yoga bikram berasal dari penggagasnya yang bernama Bikram Choudhury seoang guru yoga dari India.
Memiliki 26 gerakan dan 2 rangkaian pernapasan dengan durasi waktu 90 menit tiap sekali latihan. Yang membuat jenis yoga satu ini berbeda adalah karena harus dilakukan di ruangan dengan suhu panas mencapai 40° C.
Yoga bikram ini melibatkan gerakan peregangan dan meditasi tubuh, sehingga dapat menjaga tubuh tetap bugar, dan mencegah stres.
Karena dilakukan pada suhu panas, yoga bikram terkenal ampuh bakar kalori dan lemak lebih banyak.
Suhu tinggi membuat tubuh mengeluarkan panas dan keringat lebih banyak yang memicu tubuh membakar lebih banyak kalori dan lemak untuk diubah menjadi energi.
BACA JUGA:Olahraga Paket Komplit! Selain Ampuh Bakar Lemak, Ternyata Bersepeda juga Bisa Meninggikan Badan Lho
Ada beberapa gerakan yoga bikram yang terbilang ringan dan bisa kamu coba lakukan sendiri di rumah diantaranya:
- Pranayama breathing, sebuah teknik pernapasan yang dilakukan dalam posisi berdiri, dengan tujuan untuk meningkataan sirkulasi oksigen, agar aliran oksigen ke seluruh tubuh lebih optimal. Sehingga saat latihan berlangsung tubuh jadi lebih fokus.