RADARPEKALONGAN - Makan pisang untuk diet bisa membakar lemak ternyata, namun bagaimana penjelasannya simak pada artikel berikut ini.
Saat melakukan diet, seseorang akan cenderung mengontrol apa yang dia konsumsi, bahkan ada beberapa orang yang sengaja melewatkan waktu makan.
Namun jika dilihat dari pengertian diet, maka diet sendiri berarti mengatur pola makan, porsi, dan jenis makanan yang dikonsumsi, dengan tujuan untuk menjaga kesehatan tubuh dan juga membantu mengontrol berat badan.
Nah dari berbagai macam metode diet, ada salah satu metode yang cukup menarik perhatian, yaitu diet pisang. Diet ini dilakukan dengan mengonsumsi pisang di pagi hari serta, tetap mengonsumsi makanan seperti biasanya di siang dan malam hari, hanya saja jumlahnya dikurangi.
BACA JUGA:Ketahuilah, Inilah Waktu yang Tepat Makan Pisang untuk Diet supaya Makin Langsing dan Tetap Sehat
BACA JUGA:Olahan Tempe Mendoan yang Lebih Sehat dan Cocok untuk Diet, Bagaimanakah? Yuk Intip Cara Buatnya
Berikut ini terdapat beberapa manfaat yang dapat timbul saat mengonsumsi pisang saat sedang diet, dan bagaimana bisa makan pisang untuk diet bisa membakar lemak.
Manfaat Sarapan Pisang
1. Memberikan rasa kenyang cukup lama
Manfaat pertama yang bisa diperoleh dari mengonsumsi pisang saat sarapan adalah untuk memberikan rasa kenyang yang cukup lama, sehingga dapat mencegah keinginan untuk makan secara berlebihan.
Rasa kenyang ini muncul karena adanya kandungan serat yang cukup tinggi pada buah pisang. Kandungan serat ini mampu mengontrol nafsu makan, sehingga kamu tidak terlalu merasa lapar dan menghindarkan kamu dari keinginan untuk makan secara berlebihan.
2. Meningkatkan metabolisme
Mengonsumsi buah pisnag juga dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh, hal ini karena di dalam pisang mengandung sejumlah vitamin B6 yang berperan untuk memabntu melancarkan proses metabolisme.