Harga Samsung Galaxy S23 FE Terbaru di Tahun 2024 dan Spesifikasi Lengkapnya, Kini Makin Murah!

Kamis 11-01-2024,16:50 WIB
Reporter : Ady Prasetyo
Editor : Dony Widyo

Dengan lapisan kaca Gorilla Glass 5 ini membuatnya lebih tahan terhadap goresan dan benturan. 

Sedangkan layarnya memiliki berjenis AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel).

Layar ini juga memiliki refresh rate 120Hz, sehingga tampilannya terlihat mulus dan responsif.

BACA JUGA:Harga HP Samsung Galaxy A22 Terbaru di Tahun 2024, Kini Makin Murah dan Masih Cocok untuk berbagai Aktivitas!

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S6 Lite jadi Tablet Andalan untuk Menemani Masa Tua, Bisa Jadi Hiburan dan Tetap Produktif

Beralih ke sektor performanya fotografi dan videografinya, kamera yang dibawa Samsung Galaxy S23 FE satu ini juga sudah sangat mumpuni dikelasnya.

Samsung Galaxy S23 FE ini memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama beresolusi 50MP, 12MP kamera ultrawide, dan kamera 8MP telefoto. 

Kamera utama smartphone Samsung satu ini memiliki sensor baru yang menawarkan hasil foto yang lebih tajam dan jernih, bahkan dalam kondisi low-light.

Kamera ultrawide smartphone ini juga memiliki sudut pandang yang luas, sehingga cocok untuk memotret pemandangan.

Sementara itu, kamera telefoto smartphone ini menawarkan zoom optik 3x, sehingga cocok untuk memotret objek dari jarak jauh.

Terakhir, untuk bagian baterainya ditopang dengan baterai berjenis Lithium-ion (Li-ion)yang memiliki berkapasitas 4.500mAh.

BACA JUGA:Harga HP Samsung Galaxy S20 FE Terbaru di Awal Tahun 2024, Dulu Nyaris 10 Juta Sekarang Jadi Rp 4 Jutaan!

BACA JUGA:Update Harga HP Samsung Galaxy Terbaru Per Januari 2024, Banyak yang Makin Murah Mulai 1 Jutaan!

Baterainya ini juga mendukung pengisian daya cepat 25W. Baterai ini mampu bertahan hingga sehari penuh dengan penggunaan normal.

Nah, itulah sedikit informasi terkait harga HP Samsung Galaxy S23 FE terbaru di tahun 2024 mengalami penurunan yang cukup besar.

Dengan harga yang semakin terjangkau, smartphone ini menjadi pilihan yang menarik bagi para konsumen yang ingin memiliki smartphone dengan performa yang mumpuni namun dengan harga yang terjangkau. Semoga bermanfaat. (*)

Kategori :