Nikmati Petik Buah Durian Langsung dari Pohonnya di Desa Rogoselo Doro

Jumat 12-01-2024,21:29 WIB
Reporter : Rifki
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Buah durian selalu menjadi buruan para penikmat buah-buahan saat musimnya tiba. Jika biasanya mendapatkan buah durian dengan cara membelinya di kios buah atau pedagang durian di pinggir jalan, bagaimana sensasinya jika menikmati buah durian yang langsung dipetik dari pohonnya?

Di Pekalongan khususnya di Kecamatan Doro, dikenal sebagai daerah penghasil buah durian yang rasanya manis dan aromanya nikmat. Populasi pohon durian jumlahnya cukup banyak. Baik yang dibudidayakan secara khusus, maupun yang tumbuh alami di pekarangan kebun dan rumah warga.

Bagi masyarakat yang ingin menikmati sensasi makan durian langsung petik dari pohonnya, bisa datang ke sentra durian di Desa Rogoselo, Kecamatan Doro, Pekalongan.

Salah satunya kebun durian milik Saronto yang merupakan Kepala Desa Rogoselo, memberikan layanan kepada pembeli untuk menikmati durian langsung petik dan dimakan langsung di bawah pohonnya.

"Di kebun ini, ada 400 pohon durian dengan berbagai varian. Selain jenis lokal apa pula durian jenis musang king, bawor, duri hitam, montong, matahari dan super tembaga," ucapnya.

Pengunjung dapat memilih dan memetik durian sesuai selera dan dapat langsung makan di tempat.

"Jenis-jenis durian yang kami tanam, ini ada jenis montong bawor, montong cani, matahari, duri hitam, super tembaga, dan musangking," terang Saronto.

Memetik durian di tempat tersebut cukup mudah, karena pohonnya rendah. Bahkan ada yang buahnya hanya berjarak sejengkal dari tanah.

Durian di kebun milik Saronto dijamin kualitasnya bagus. Pengunjung tidak akan kecewa karena durian tersebut bergaransi. Jika tidak enak maka diganti saat itu juga.

"Dijamin, ini durian kelas semua. Bukan durian asal-asalan. Kalau pun ada durian lokal, ya, kami yang pertahankan durian lokal yang bagus, yang super. Kalau durian lokal yang tidak bagus, kami tebang," imbuh Saronto.

Harga yang dikenakan pada tiap varian durian bermacam-macam. Untuk jenis durian bawor harga Rp 100 ribu per kilogram. Sedangkan yang termahal adalah durian jenis super tembaga yang menyentuh angka Rp 800 ribu.

"Kalau harga saat ini untuk durian bawor Rp 100 ribu per kilogram. Kalau musang king ini sampai Rp 300 ribu. Tapi kalau yang sekarang yang sedang naik daun itu Super Tembaga, bisa sampai Rp 800 ribu per kilogram," ujar Saronto.

Tags :
Kategori :

Terkait