Mentimun ini mengandung antioksidan yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan mampu memicu pembentukan sel-sel kulit yang baru.
Kamu juga dapat menggunakan mentimun dengan cara mengirisnya secara tipis-tipis atau menggilingnya hingga mendapatkan sarinya.
Setelah itu kamu bisa mengoleskan potongan atau sari mentimun tersebut ke kulit ketiak dan biarkan hingga mengering selama kurang lebih 60 menit, kemudian kamu bisa langsung membilas kulit ketiak dengan menggunakan air yang bersih.
BACA JUGA:4 Makanan yang Bikin Cepat Tua dan Keriput di Wajah, Apa Aja Sih? Ini Dia Daftarnya!
2. Minyak zaitun
Salah satu cara memutihkan ketiak dengan cepat menggunakan bahan alami adalah dengan menggunakan minyak zaitun.
Minyak zaitun ini merupakan salah satu minyak alami yang mengandung vitamin E alami yang cukup tinggi dan memiliki peran untuk menjaga kesehatan kulit.
Minyak esensial yang satu ini mampu menjaga kelembapan kulit hingga membantu mengangkat sel-sel kulit mati, serta dapat mempercepat proses regenerasi pada kulit.
Cara memutihkan ketiak dengan cepat menggunakan minyak zaitun ini sangatlah mudah, kamu hanya perlu mengoleskan minyak zaitun ke ketiak dan diamkan hingga 15 menit.
Setelah itu kamu bisa membilas kulit hingga bersih, ulangilah langkah ini setiap hari setelah kamu mandi.
3. Bengkoang
Cara memutihkan ketiak dengan cepat menggunakan bahan alami yang selanjutnya adalah dengan menggunakan bengkoang.
Bengkoang merupakan salah satu buah yang kaya akan zat dan vitamin yang sudah terbukti mampu memutihkan kulit termasuk kulit ketiak yang hitam.