Honda Beat 150 2024 Wujud Skuter Matic Masa Depan dengan Desain Gagah dan Performa Unggul, Layak Dimiliki!

Minggu 18-02-2024,15:40 WIB
Reporter : Naufal
Editor : Dony Widyo

Mesin berkapasitas 150 cc ini, diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 6,6 kW pada putaran mesin 7.500 rpm, dengan torsi puncaknya mencapai 9,3 Nm pada putaran mesin 5.500 rpm.

BACA JUGA:Persiapan Mudik 2024! Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Mulai 60 Jutaan, Kualitasnya Tak Perlu Diragukan Lagi

BACA JUGA:Pantas Honda Air Blade 150 Banyak Dinantikan Konsumen Tanah Air, Ternyata Ini Alasan Utamanya!

Selain itu, Honda Beat 150 2024 ini juga sudah dilengkapi dengan sistem starer elektrik serta kick starter, sehingga melalui produknya ini, Honda benar-benar menawarkan kemudahan serta kelincahan dalam pemakaian sehari-hari.

Selanjutnya pada sektor kaki-kakinya sendiri, motor ini sudah didukung dengan penggunaan suspensi teleskopik pada bagian depan, dan belakangnya menggunakan suspensi tunggal.

Sementara itu, pada bagian roda-rodanya dibalut dengan roda berukuran 80/90 untuk bagian depan, dan 90/90 untuk bagian belakangnya, sehingga mampu memberikan pengalaman berkendara yang lebih stabil dan juga lebih nyaman.

Tidak ketinggalan, motor ini juga sudah ditingkatkan sistem pengeremannya, yaitu dengan mengandalkan cakram hidrolik piston tunggal pada bagian depan, dan tromol pada bagian belakang.

BACA JUGA:Motor Baru Honda Wave RSX Fi 2024 Banyak Dinantikan Konsumen, Kira-Kira Kenapa Ya Temukan Jawabannya Disini!

BACA JUGA:New Honda Vario 160 Siap Merebut Pasar Skuter Matic Premium, Desainnya Sporty Performa Mesinnya Mantap!

Selain itu, sistem pengeremannya ini juga sudah didukung oleh teknologi CBS atau Combi Brake System, yang mampu memberikan keamanan maksimal.

Meskipun basic rangkanya masih menggunakan rangka jenis eSAF, namun tenang saja kualitasnya sudah ditingkatkan dan diperbaiki, hal ini bertujuan untuk memastikan keamanan kepada pengendaranya.

Motor ini sendiri, memiliki dimensi panjang mencapai 1.877 mm, lebar 669 mm dan tingginya 1.074 mm, dengan ketinggian joknya mencapai 740 mm.

Honda Beat 150 2024 ini, benar-benar berhasil menawarkan kenyamanan yang baik kepada para pengendaranya, dari berbagai postur tubuh.

BACA JUGA:Honda Supra 125 Matic Berhasil Mencuri Perhatian Melalui Tampilan dan Performa Mesin yang Bertenaga!

BACA JUGA:Honda CRF 250 Hadir Sebagai Motor Trail Tangguh dan Memiliki Tampilan Serta Performa Garang!

Nah, untuk masalah harganya sendiri, sampai saat ini pihak Honda belum membuka suara terkait harga yang ditawarkan, namun diharapkan motor ini bisa menjadi pilihan menarik khususnya di segmen motor matic.(*)

Kategori :