Mudahkan Konsumen Bawa Pulang Mitsubishi XForce dengan Tawaran Menarik

Selasa 20-02-2024,12:49 WIB
Reporter : Dwi Fusti Hana Pertiwi
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID- Dealer Mitsubishi Bumen Redja Abadi (BRA) outlet wilayah sebagai penyediaan kendaraan mobil Mitsubishi kembali hadir dalam pameran otomotif dengan menghadirkan mobil teranyar yakni Mitsubishi XForce.

Turut hadirkan penawaran program menarik bagi konsumen yang selalu setia dengan unit Mitsubishi.

Kali ini, dealer tersebut menawarkan DP atau uang muka ringan hingga diskon menarik. Termasuk pada pembelian Mitsubishi Xforce.

BACA JUGA:Cocok untuk Mudik Lebaran Inilah Mobil MPV Keluarga Murah Dibawah 100 Juta, Perjalanan Semakin Nyaman!

Marketing setempat Nizam, mengatakan bahwa sejak diluncurkan pada akhir 2023 lalu, pihaknya senantiasa memberikan penawaran menarik untuk pembelian unit tersebut.

Hadirnya Mitsubishi XForce dengan berbagai keunggulan ini diharapkan dapat memikat konsumen yang ada di Pekalongan dan sekitarnya.

“Selain keunggulannya yang dapat memikat, kami juga memberikan kemudahan untuk pembelian unit tersebut, dengan penawaran menarik pastinya,” ujarnya, Senin (19/2/2024).

BACA JUGA:Makan Sepuasnya Bareng Bestie, Segini Harga All You Can Eat Sowon Korean Grill Pekalongan

Khusus bulan ini kata dia, untuk pembelian Mitsubishi Xforce ada penawaran uang muka hanya Rp40 jutaa.

“Dengan begitu anda sudah bisa membawa pulang unit tersebut. Kami juga akan memberikan pelayanan terbaik dengan proses pun sangat cepat, jadi anda tidak perlu khawatir,” lanjutnya.

Nizam juga menuturkan, terdapat penawaran diskon puluhan juta diberikan untuk penghabisan stock 2023.

BACA JUGA:Honda Blade 2024 Tidak Hanya Hadir dengan Harga Terjangkau Saja, Banyak Kelebihan yang Ditawarkan!

Dengan banderol harga untuk Mitsubishi XForce on the road Jateng mulai Rp413.900.000 untuk tipe Ultimate dan harga Rp380.900.000 untuk tipe Exceed.

Perlu diketahui, Mitsubishi XForce hadir dengan desain eksterior yang nampak paling gagah. Sehingga cocok untuk diajak berkendara di area perkotaan dan alam terbuka.

Ciri khas mobil baru ini terdapat grille depan dynamic shield yang dikombinasikan LED daytime running light yang berbentuk L dengan aksen celah yang memancarkan cahaya dalam bentuk ikonik T.

BACA JUGA:Kapasitas Mesin Kecil! Inilah 6 Kelemahan Mobil MPV di Pasar Indonesia yang Harus Diketahui Sebelum Membeli

“Bicara dimensi, Mitsubishi Xforce juga paling bongsor dan punya panjang dimensi panjang sekitar 4.390 mm, lebar 1.810 mm, dan tinggi 1.660 mm,” jelasnya.

Masuk pada bagian interior juga terdapat kelebihan Mitsubishi Xforce, utamanya karena lapang.

Ia menambahkan, bahwa untuk informasi lebih lanjut mengenai Mitsubishi Xforce dan benefit lainnya, segera kunjungi dealer Mitsubishi. “Banyak kemudahan yang akan anda dapatkan di bulan ini," tandasnya (ap3)

Kategori :