Review Jujur Battle Produk Sunscreen Viral SPF 45 dengan Harga Terjangkau, Mana yang Lebih Bagus?

Rabu 20-03-2024,12:10 WIB
Reporter : Aisyah Auliyaunnisa
Editor : Wahyu Hidayat

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kalau kamu lagi bingung memilih produk sunscreen yang ringan dengan harga murah, review jujur battle produk sunscreen viral berikut ini bisa jadi refrensi yang menarik nih.

Untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari, maka jangan sampai melewatkan penggunaan sunscreen dalam rangkaian skincare pagimu. 

Review produk sunscreen kali ini ada dari Azarine Hydrasoothe Sunscreen GEL SPF45 PA++++, dan Carasun Solar Smart UV Protector SPF45 PA++++, dua brand lokal yang udah cukup viral karena kualitasnya yang terbilang bagus dengan harga terjangkau.

Beauty vlogger Jemima Livia melakukan review jujur battle produk sunscreen viral ini di kanal YouTube-nya.

"Kalian pasti udah tau banget, cukup viral ya dimana-mana, dengan keistimewaan dari masing-masing produk yang sering kita lihat," kata Jemima mengawali reviewnya.

Kira-kira di antara kedua sunscreen dengan SPF yang sama ini mana yang lebih menarik dari segi komposisi, kelebihan dan kekurangan, pengalaman pribadi, dan tipe kulitnya? Yuk simak review jujurnya berikut ini.

BACA JUGA:3 Sunscreen untuk Kulit Kering Kusam yang Cocok Menghilangkan Flek Hitam, Wajah Bebas Kusam dan Noda

BACA JUGA:4 Sunscreen untuk Kulit Kering dan Kusam Terbaik, Rahasia Wajah Glowing Bebas Flek Hitam Selama Puasa Ramadhan

Review Jujur Battle Produk Sunscreen Viral Azarine vs Carasun

Sebelum masuk ke masing-masing produk, kedua produk sunscreen dari Azarine dan Carasun ini memiliki beberapa kesamaan. Dimulai dari persamaan komposisinya, sunscreen Azarine dan Carasun ini sama-sama memiliki SPF45 PA++++. 

Apa si SPF itu? Jemima menjelaskan bahwa, "SPF adalah indikator sunscreen yang melindungi dari UVB, sinar UV yang dapat menyebabkan kulit gosong, kemerahan, terbakar, dan yang paling buruk kanker kulit."

"Sedangkan PA adalah indikator yang melindungi kulit dari UVA, yang berdampak pada tanda-tanda penuaan kulit seperti noda hitam, kerutan, hiperpigmentasi, flek, sampai memperparah jerawat."

Persamaan selanjutnya adalah keduanya masuk kategori Chemical Sunscreen yang bekerja dengan cara menyerap sinar UV dan mengubahnya menjadi panas, sehingga tidak dapat menembus kulit dan jadi mudah menyerap di kulit.

Kemudian keduanya juga sama-sama tidak meninggalkan whitecast atau efek keputihan di kulit setelah pemakaian, juga tidak mengandung simple alkohol yang bisa membuat kulit terasa kering.

Ada beberapa persamaan dari segi kandungan seperti mengandung Glycerin untuk melembabkan, dan Niacinamide untuk mencerahkan. Komposisi kandungan sunscreen untuk proteksi dari sinar matahari juga sama.

Kategori :