BACA JUGA:4 Parfum Wanita di Alfamart yang Wanginya Tahan Lama, Aroma Segar Tetap Harum Seharian
Nah, setelah mengetahuinya yuk langsung saja kita beranjak pada cara membuat sekaligus menggunakan ketiga bahan tadi untuk mengecilkan pori-pori.
Cara membuat:
- Langkah pertama, rendam tanaman lidah buaya dengan air hangat selama 24 jam
- Kalau sudah, belah lidah buaya menjadi dua dan ambil gelnya
- Masukkan gel lidah buaya tadi ke dalam wadah bersih
- Campurkan dengan madu dan tepung oatmeal
- Selanjutnya, tambahkan air hangat
- Haluskan semua bahan tadi menggunakan blender
- Tuangkan campuran tadi ke wadah ice cube
- Setelah itu, simpan ke dalam freezer sampai membeku
- Ice cube lidah buaya untuk mengecilkan pori-pori siap dipakai
Cara menggunakan:
- Yang pertama, tentunya bersihkan wajah dan area leher terlebih dahulu
- Setelah itu, gosokkan ice cube ke permukaan wajah dan leher
- Lakukan secara perlahan saja, dan diamkan selama 15 menit
- Kalau dirasa sudah cukup, bilas wajah dan leher dengan air
Cara mengecilkan pori-pori pakai lidah buaya ini bisa dilakukan secara rutin selama 10 hari. Tapi kalau kamu merasa tidak cocok, maka segera hentikan pemakaian karena efek pada tiap kulit berbeda. (*)