RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Hemat BBM tapi bertenaga! Inilah 4 pilihan mobil bekas dibawah 1500cc murah dan terbaik buat mudik. Penasaran apa saja? So, langsung saja kita bahas ya!
Mobil dibawah 1500cc yang hemat bbm, bertenaga dan murah sedang ramai dicari pasalnya sebentar lagi akan lebaran. Banyak orang yang melakukan mudik ke kampung halaman untuk sekedar melepas rindu bersama keluarga.
Sedangkan harga bahan bakar minyak tak kunjung juga menurun, justru mendekati perayaan lebaran semua harga naik. Kenaikan harga BBM ini tentu menambah pengeluaran untuk mudik terutama biaya transportasi.
Namun apabila kamu berencana membeli mobil yang lebih irit ada beberapa pilihan menarik. Salah satu syarat supaya mendapat mobil yang hemat bahan bakar adalah dengan membeli mobil cc kecil.
BACA JUGA:Kehadiran Suzuki Nex II 2024 Sepertinya Menjadi Ancaman Baru Bagi Honda Beat, Banyak Keunggulannya!
Biasanya mobil yang dijual di Indonesia punya kapasitas mesin 1.500 cc. Namun ada juga beberapa pilihan mobil irit di bawah 1500 cc yang harganya murah.
Hemat BBM Tapi Bertenaga! Inilah 4 Pilihan Mobil Bekas Dibawah 1500Cc Murah dan Terbaik Buat Mudik
Berikut ini adalah 4 pilihan mobil bekas dibawah 1500cc murah dan terbaik buat mudik:
1. Toyota Agya 1.2
Pilihan mobil bekas dibawah 1500cc murah dan terbaik buat mudik pertama adalah Toyota Agya 1.2. City car satu ini bisa kamu andalkan untuk mudik lebaran nanti karena memiliki konsumsi bahan bakar yang irit dan mesinnya bandel.
Mobil ini mengusung mesin 3NR-VE dengan kapasitas 1.197 cc 4-silinder segaris DOHC dengan teknologi Dual VVT-i. Mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga maksimal 88 PS pada 6.000 rpm dengan torsi puncak 108 Nm di putaran 4.200 rpm.
Tersedia dua pilihan transmisi yaitu manual 5-percepatan dan otomatis konvensional. Untuk konsumsi BBM Toyota Agya dapat mencapai 19 km/liter hingga 22 km/liter.