Mampu Servis Mobil Mandiri

Selasa 14-07-2020,12:40 WIB

SERVICE - Aktivitas service mobil yang dilakukan oleh siswa SMK Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan didampingi Suzuki Indomobil.

*SMK Muhammadiyah Kedungwuni

KOTA - SMK Muhammadiyah Kedungwuni hari Senin tanggal 13 Juli 2020 mendapatkan kunjungan langsung dari Suzuki Indomobil. Kunjungan tersebut bertujuan untuk meyakinkan masyarakat bahwa SMK Muhammadiyah Kedungwuni sudah mampu untuk melakukan servis mobil secara mandiri.

Demikian disampaikan Kepala SMK Muhammadiyah Kedungwuni, Bambang Sungkowo SPd kepada Radar Pekalongan, Senin (13/7/2020).

Kali ini hadir pimpinan Suzuki Indomobil Semarang selaku induk binaan SMK Muhammadiyah Kedungwuni Candra Sigit Mujana untuk memantau langsung pembinaan kepada sekolah-sekolah induk.

"Kami sendiri memang diberikan pendampingan langsung ya dari Suzuki Indomobil, jadi jelas kualitas teruji, dan insyaAllah program ini akan dilakukan secara berkala," ungkap Bambang.

Selain itu, untuk menjadi sekolah binaan ya pun sudah merupakan prestasi tersendiri bagi SMK Muhammadiyah Kedungwuni, lantaran seleksi yang ketat serta alat dan guru yang harus kompeten.

"Kali ini kami membuka program service murah dengan cuma membayar Rp350.000 bisa mendapatkan pelayanan servis, ganti oli, Ganti filter dan fogging anti virus untuk 6 pendaftar pertama," imbuhnya.

Menurut salah satu konsumen service SMK Muhammadiyah Kedungwuni Imam Pras dosen UMPP Pekalongan menyampaikan bahwa sangat senang di SMK Muhammadiyah Kedungwuni acara service kunjung sehingga tidak perlu repot-repot service di bengkel. (mal)

Tags :
Kategori :

Terkait