Rute dan Tracking Menuju Puncak Tugu Petungkriyono, Wisata Atas Awan dan Camping Ground di Pekalongan

Senin 13-05-2024,07:05 WIB
Reporter : Diyah Feronika
Editor : Dony Widyo

BACA JUGA: Rekomendasi 3 Wisata Curug Bogor yang Indah dan Terbaik, Cocok Mengisi Waktu Weekend Bersama Orang Terdekat!

Perjalanan dari basecamp hingga ke Puncak Tugu kira-kira membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam tracking. 

Dengan medan yang bisa saja tertutup dengan semak dan pohon, licin, menanjak dan berkelok, kamu setidaknya butuh stamina yang baik. 

Puncak ini tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 1945 mdpl. Ketinggian ini cocok sekali bagi kamu yang baru mencoba mendaki dan ingin punya pengalaman untuk pendakian yang lebih tinggi. 

Untuk ke puncak, kamu tidak dikenakan biaya masuk. Yang perlu kamu persiapkan adalah logistik yang mencukupi, karena fasilitas di atas sana masih cukup minim. 

BACA JUGA: Masih Underrated! Ini Dia Objek Wisata di Dieng yang Wajib Dikunjungi Selain Telaga Warna, Enggak Kalah Cantik

BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Wisata Paling Hits di Semarang, Liburan Long Weekend Bareng Keluarga Jadi Lebih Istimewa!

Pesona Puncak Tugu Petungkriyono 

Puncak ini masih cukup terasingkan. Jalur setapak menuju puncak masih sangat asri dan cukup sempit. 

Dari Pos 1 hingga menuju puncak, kamu mungkin akan membutuhkan waktu kurang lebih 1-2 jam jika kamu belum terlalu terbisa mendaki. 

Tapi semua lelah dari melewati hutan yang terpencil ini akan terbayang dengan pemandangan pucuk-pucuk bukit serta hamparan awan yang bergulung seperti ombak. 

Kamu akan merasakan udara segar selama tracking, dan saat di puncak, perasaan itu akan berada pada level yang berbeda. 

BACA JUGA: Mau ke Bandung atau Yogya? Cek Rekomendasi Tempat Wisata Romantis Ini untuk Nikmati Long Weekend Bareng Pacar!

BACA JUGA: Jarang Diketahui! Berikut 6 Wisata Alam Hidden Gem di Jawa Tengah Ini Bisa Jadi Tujuan bagi Pencari Ketenangan

Meski camp ground di Puncak Tugu masih belum terlalu luas, tapi di sana kamu sudah bisa menikmati indahnya bermalam di alam. 

Kamu bisa mengabadikan langit malam dan berbincang atau beraktivitas sembari ngopi atau ngeteh ditemani oleh pemandangan yang indah. 

Kategori :