Untuk frame bagian kiri polos, frame bagian atas terdapat lubang mic dan tempat SIM hybrid serta frame bagian bawah terdapat lubang mic charger dan speaker.
BACA JUGA:Daftar Pilihan Smartwatch Rentang Harga 600 Ribuan, Layarnya AMOLED Bawa Berbagai Kelebihan!
Selain dari segi desain luarnya yang hampir mirip, tampilan UI dari keduanya juga masih sama persis. Hal ini karena keduanya menggunakan One UI versi 6.1 yang berbasis OS Android 14 .
Desain bezel di setiap sisinya terasa sama dan tentunya sedikit tebal di bagian dagu. Bentang layar 6.6 inci sama-sama mengusung panel Super AMOLED.
Keduanya juga sama-sama mendukung adaptive refresh rate 120Hz dan menghasilkan kualitas layar yang sama-sama bagus dengan tingkat kecerahan layar mencapai 1000 nits.
Kebutuhan multimedia terasa memuaskan berkat kualitas layar dan kualitas audio yang berasal dari penggunaan speaker stereo.
BACA JUGA:Review Lengkap Spesifikasi Samsung Galaxy A04s, HP Entry Level 1 Jutaan yang Menarik Dilirik?
BACA JUGA:Daftar HP Kamera Sinematik Bisa Rekam Video 4K 60 FPS, Cocok untuk Konten Kreator dan Videographer!
Dibalik beberapa kesamaan dari kedua HP ini, terdapat pula perbedaan yaitu penggunaan jenis prosesornya.
Di mana untuk Galaxy A35 menggunakan tenaga prosesor Exynos 1380 sedangkan Galaxy A55 menggunakan prosesor Exynos 1480.
Jenis RAM yang digunakan dari keduanya juga berbeda, di mana Galaxy A35 masih menggunakan LPDDR4X sedangkan Galaxy A55 sudah menggunakan LPDDR5.
Meskipun secara keseluruhan chipset Exynos 1480 lebih kencang, tetapi chipset Exynos 1380 memiliki stabilisasi yang lebih bagus.
BACA JUGA:Review Lengkap Spesifikasi dan Fitur Infinix Zero 20, HP 3 Jutaan Beneran Terbaik di Kelasnya?
BACA JUGA:Review Lengkap Vivo Y28, HP Terbaru Bawa Desain Trendi dan Baterai Badak Beneran Worth It Nggak?
Saat keduanya digunakan untuk menjalankan game PUBG Mobile ternyata sama-sama bisa mendapatkan settingan rata kanan SDR ultra atau smooth extreme sebagai settingan terbaiknya.