2. All New Kia Picanto GT-Line 2024
Rekomendasi mobil city car yang cocok untuk keluarga kecil urutan kedua adalah All New Kia Picanto GT-Line 2024. All New Kia Picanto GT-Line 2024 merupakan generasi ketiga dari Kia Picanto yang sudah meluncur di Australia.
Mobil mini Kia ini sudah mendapatkan sentuhan facelift dengan tampilan yang semakin sporty. Mobil buatan Korea Selatan ini hadir dalam dua pilihan mesin bensin berkapasitas 1.000cc dan 1.200cc
All New Kia Picanto GT-Line 2024 sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan mobil yang sudah ditingkatkan dengan sistem Advanced Driver Assistance System (ADAS). Selain itu, juga terdapat fitur lainnya seperti manajemen stabilitas kendaraan, kontrol rem menikung, dan stabilitas garis lurus membantu pengemudi dalam menjaga kendali saat melakukan manuver.
BACA JUGA:Cocok untuk Touring! 5 Rekomendasi Motor Matic yang Punya Performa Tangguh dan Irit BBM
All New Kia Picanto GT-Line 2024 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 207 juta.
3. Mitsubishi Mirage
Rekomendasi mobil city car yang cocok untuk keluarga kecil urutan ketiga adalah Mitsubishi Mirage. Mitsubishi Mirage merupakan salah satu mobil mini terbaik.
Sayangnya mobil pabrikan Jepang ini sudah dihentikan produksinya di Indonesia. Namun, Anda tetap bisa membeli Mitsubishi Mirage dengan pilihan mobil bekas atau second.
Mobil mini ini mengusung mesin bensin berkapasitas 1.200 cc 3-silinder 1,2-liter DOHC 12-valve dengan teknologi MIVEC yang menghasilkan tenaga 76 hp dan torsi 100 Nm, terbilang sangat cukup untuk penggunaan harian di perkotaan.
Mitsubishi Mirage dalam kondisi bekas dibanderol dengan harga mulai dari Rp 80 juta.
4. Daihatsu Ayla dan Toyota Agya
Rekomendasi mobil city car yang cocok untuk keluarga kecil urutan keempat adalah Daihatsu Ayla dan Toyota Agya. Daihatsu Ayla dan Toyota Agya sering disebut sebagai si kembar yang tak sama.