RADARPEKALONGAN.CO.ID - Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai 2 pemain Cerezo Osaka dan bek Ajak bakal dinaturalisasi Timnas Indonesia.
Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) sedang dalam proses finalisasi naturalisasi dua pemain keturunan baru yang akan memperkuat Timnas Indonesia.
Dalam perbincangan dengan komentator Valentino Simanjuntak di channel YouTube-nya, Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan bahwa berkas untuk proses naturalisasi kedua pemain tersebut sudah diterima dan saat ini sedang diproses lebih lanjut. Lantas, siapakah pemain yang dimaksud?
Dilansir dari kanal Youtube Suara Timnas Garuda pada hari Senin (5/8), berikut ini adalah pembahasan mengenai 2 pemain Cerezo Osaka dan bek Ajak bakal dinaturalisasi Timnas Indonesia.
PSSI Siapkan Dua Pemain Keturunan Baru untuk Timnas Indonesia
Kedua pemain tersebut adalah Tristan Gooijer dan Eliano Reijnders, yang berasal dari Belanda.
Tristan Goijer, seorang pemain yang baru berusia 19 tahun, merupakan salah satu talenta muda yang menjanjikan di Belanda. Saat ini, Gooijer bermain untuk Ajax, namun ia sedang dipinjamkan ke PEC Zwolle.
Pemain berdarah Maluku ini dikenal memiliki gaya permainan yang modern, mirip dengan bek Eropa lainnya. Kualitasnya yang sangat bagus membawanya ke timnas Belanda U-16 dan U-18.
Kembali ke tahun lalu, PSSI sudah mencoba mendekati Gooijer, tetapi saat itu ia belum tertarik untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Kini, dengan proses naturalisasi yang sedang berlangsung, Gooijer tampaknya telah siap untuk membela Indonesia.
Di sisi lain, Eliano Reijnders, yang berusia 23 tahun, juga merupakan pemain yang patut diperhatikan. Saat ini, Reijnders bermain untuk PEC Zwolle, klub tempat ia memulai kariernya.
Setelah naik ke tim senior pada tahun 2018, Reijnders sempat dipinjamkan ke Jong Utrecht pada musim 2022-2023. Pada musim 2023-2024, ia tampil dalam 32 pertandingan bersama PEC Zwolle dan mencetak tiga gol serta satu assist.