RADARPEKALONGAN.CO.ID - Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai cerita pelatih Brasil U-17 soal Welber Jardim mengenai Welber yang rela menolak kesempatan besar demi Indonesia.
Keberhasilan Timnas U-19 Indonesia meraih gelar juara Piala AFF tidak hanya berkat talenta seperti Jens Raven, tetapi juga karena kontribusi besar dari seorang Welber Jardim.
Dalam sorotan ini, Welber Jardim bukan hanya sekadar nama, melainkan sebuah kisah nasionalisme yang patut diapresiasi.
Dilansir dari kanal Youtube GALZ pada hari kamis (8/8), berikut ini adalah pembahasan mengenai cerita pelatih Brasil U-17 soal Welber Jardim mengenai Welber yang rela menolak kesempatan besar demi Indonesia.
BACA JUGA:Thom Haye Dirumorkan Ke Klub Besar Eropa di Salah Satu Liga Terbaik, Erick Thohir Sangat Dukung!
Welber Jardim: Pemain Diaspora yang Membawa Harapan bagi Timnas Indonesia
Welber Jardim, seorang pemain muda berbakat asal Brasil, telah menjadi salah satu pilar penting dalam strategi Timnas U-19 di bawah arahan Coach Indra Sjafri.
Meskipun posisi alaminya sebagai bek kanan, namun peran Welber dipindahkan ke lini tengah sebagai gelandang yang diinstruksikan untuk mengatur ritme permainan dari Timnas Indonesia U-19.
Keputusan ini, yang awalnya mungkin kontroversial, namun ternyata sangat tepat mengingat mobilitas dan kemampuan adaptasi Welber yang luar biasa.
Menariknya, Welber Jardim juga menjadi bukti nyata bahwa pemain diaspora memiliki kesetiaan dan semangat nasionalisme yang tinggi terhadap Indonesia.
BACA JUGA:Ole Romeny Dikabarkan Ragu Gabung Timnas Indonesia dalam Waktu Dekat, Erick Thohir Cari Pemain Baru!
BACA JUGA:Inilah Timnas Indonesia B yang Bikin Erick Thohir Tenang Menghadapi AFF 2024, Shin Tae-Yong Siap!
Dia menolak kesempatan untuk bermain dengan Timnas Brasil junior demi membela skuad Garuda Muda.
Keputusannya ini bukan hanya berani, tetapi juga menginspirasi banyak orang, termasuk pelatih Brasil Felipe Leal yang turut mengakui keputusan Welber sebagai wujud nasionalisme yang kuat.