Produk UP2K PKK Kauman Wiradesa Pekalongan akan Ramaikan Festival Budaya Djayengrono

Senin 12-08-2024,08:52 WIB
Reporter : Hadi Waluyo
Editor : Dony Widyo

KAJEN,RADARPEKALONGAN.CO.ID - Aneka macam produk Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK Kauman Wiradesa Kabupaten Pekalongan akan ramaikan Festival Budaya Djayengrono Kauman Wiradesa yang akan digelar bulan Agustus 2024 ini.

Hal itu terungkap saat TP PKK Kauman, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, beraudiensi dengan TP PKK Kabupaten Pekalongan, Jumat, 9 Agustus 2024. 

Ketua TP PKK Kabupaten Pekalongan, Widi Riswadi, menyebutkan produk dari UP2K PKK Kauman beranekaragam. Mulai dari kerajinan batik, kerajinan barang bekas, kuliner, dan lain sebagainya. 

"Terutama makanan ini akan menarik pengunjung saat dipamerkan dalam Festival Budaya Djayengrono," ucap Widi.

Sejumlah kelompok usaha yang dikelola melalui program UP2K PKK dari seluruh kader PKK Kauman Wiradesa ini akan memeriahkan Festival Budaya Djayengrono. 

Baca juga:Tekan Stunting, TP PKK Kabupaten Pekalongan dan Dinkes Gelorakan Gerlap Anting

"Rugi jika tidak datang ke festival, karena jarang sekali kita ditemukan momen seperti ini, makanannya enak, tradisional, bebas pengawet dan tentunya selain menyehatkan juga mengenang masa kecil makanan khas desa kepada generasi muda penerus kita," katanya. 

Sementara itu, Eka, panitia Festival Budaya Djayengrono, mengatakan, Festival Budaya Djayengrono ini merupakan tahun ketiga. Dalam audiensi itu, ia berharap Ketua TP PKK untuk menjadi dewan juri saat festival itu diselenggarakan. 

"Lewat gelaran Festival Budaya Djayengrono, warga Desa Kauman, Wiradesa, Kauman Wiradesa nduwe gawe, karena ini memang kegiatan dari seluruh masyarakat Desa Kauman Wiradesa," ujar dia.

Beberapa kegiatan yang menjadi pengisi festival ini diantaranya napak tilas Djayengrono, pentas seni, festival kuliner tradisional, dan lomba-lomba.

Kategori :