RADARPEKALONGAN.CO.ID – Dari 9 orang Hashira, ternyata masih ada Hashira yang tidak punya Tanda Pemburu Iblis hingga pertempuran terakhir dengan Muzan berakhir.
Tanda Pemburu Iblis sendiri adalah sebuah tanda seperti tanda lahir yang muncul pada permukaan kulit seorang Pemburu Iblis.
Tanda ini biasanya muncul di area wajah atau sekitar kulit yang terlihat, seperti tangan atau leher dan pundak.
Setiap kasus kemunculan tanda ini biasanya selalu menyesuaikan dengan teknik pernapasan yang dikuasai, dan setiap Pemburu Iblis memiliki tanda yang unik.
BACA JUGA:Ini Alasan Kamu Harus Baca Manga Dandadan: Manga Unik Perpaduan Chainsaw Man, JJK, dan Alien!
Tanda ini hanya bisa muncul saat seorang Pemburu Iblis dalam kondisi antara hidup dan mati yang fatal.
Tanda ini juga hanya bisa muncul ketika kondisi tubuh seseorang dalam suhu tubuh tinggi, sekitar 39°C, dan dengan degup jantung melebihi 200 bpm.
Kondisi ini sendiri sangat fatal bagi tubuh manusia, ditambah dengan kondisi akibat pertarungan, membuat mereka semakin rawan menuju kematian.
Namun yang paling penting dalam proses aktivasi ini adalah adanya pemantik dari pemilik Teknik Pernapasan Matahari yang mengaktifkan Tanda Pemburu Iblis.
BACA JUGA:Urutan Senjata Nomor Terkuat di Seri Manga Kaiju No. 8: Mana yang Paling Mematikan?
Setelah diaktifkan tanda ini akan memberikan beberapa efek pada pemiliknya, salah satunya adalah memberikan kekuatan lebih dalam membasmi iblis.
Disebutkan bahwa kekuatan fisik Pemburu Iblis akan bertambah hingga 100 kali lipat setelah mengaktifkan tanda ini.
Pemburu Iblis yang memiliki tanda ini juga bisa memasuki “dunia transparan” di mana mereka bisa melihat secara tembus pandang tubuh musuh.