Di Timnas Indonesia, pemain seperti Calvin Verdonk dan Jay Idzes memiliki nilai sekitar 2,5 juta Euro (Rp42,6 miliar), sementara di Bahrain, pemain termahal berikutnya, Komail Al-Aswad, hanya bernilai sekitar Rp10,2 miliar.
Rekor Pertemuan: Dendam 10-0 Masih Membara
Sejak pertama kali bertemu pada 1980 di ajang Presiden Cup di Korea Selatan, Indonesia dan Bahrain memiliki sejarah pertemuan yang cukup ketat.
Indonesia mencatat kemenangan 3-2 dalam laga tersebut, tetapi dalam pertemuan terakhir mereka pada kualifikasi Piala Dunia 2014, Indonesia kalah telak 10-0.
Kekalahan tersebut terjadi karena dualisme federasi sepak bola di Indonesia, sehingga tim yang bertanding bukan representasi terbaik.
Selain itu, Indonesia pernah mencatat kemenangan penting 2-1 di Piala Asia 2007, tetapi sejak itu belum berhasil meraih kemenangan lagi atas Bahrain.
Dalam pertandingan terakhir pada 2018, Indonesia kalah 0-1 di ajang Anniversary Cup yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.
Kabar Baik: Tambahan Pemain Naturalisasi
Timnas Indonesia mendapat angin segar menjelang laga ini. Dua pemain naturalisasi baru, yaitu Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia.
BACA JUGA:Jairo Riedewald Positif Ke Timnas Indonesia? Siap Debut di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hilgers, yang saat ini bermain untuk FC Twente dan merupakan pemain termahal di ASEAN, serta Reijnders, yang memperkuat PEC Zwolle, akan dapat menambah kekuatan skuad Garuda.
Kedua pemain tersebut diharapkan bisa membantu Timnas Indonesia meraih hasil positif di laga-laga berikutnya.
Peluang Lolos ke Piala Dunia 2026