5 Cara Menghilangkan Flek Hitam yang Menahun dengan Daun Sirih, Gampang Banget!

Senin 23-09-2024,12:50 WIB
Reporter : Chamalia Azali
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Siapa nih yang belum tahu, cara menghilangkan flek hitam yang menahun dengan daun sirih? Kalau kamu salah satunya, cek nih panduan lengkapnya di artikel ini ya. 

Masalah flek hitam memang kerap memusingkan. Apalagi, jika tidak segera ditangani bisa menyebabkan penebalan hingga menurunnya rasa percaya diri. 

Kondisi satu ini sebabkan oleh beragam faktor. Hal yang paling sering memicu masalah ini adalah paparan sinar matahari serta penggunaan produk skincare yang tidak tepat. 

Belum lagi, jika kamu punya bekas jerawat yang menghitam. Masalah ini semakin memusingkan. Meski begitu, ternyata ada lho cara alami yang bisa kamu coba untuk mengatasinya. 

BACA JUGA:3 Masker Wajah Alami untuk Mengencangkan Kulit Wajah Kendur, Ampuh Atasi Kerutan!

Salah satunya dengan menggunakan daun sirih. Tanaman herbal satu ini tak hanya digunakan sebagai obat dalam dunia kesehatan. Namun, juga mampu menyamarkan flek hitam yang membandel.

Selain itu, ada juga manfaat daun sirih untuk kulit wajah. Beberapa diantaranya seperti; 

  • Mencegah munculnya jerawat.
  • Mengurangi produksi melanin berlebih di wajah. 
  • Mencerahkan kulit dan memperkuat jaringan kulit wajah. 

Tentunya, hal ini menjadi semakin menarik bukan? Jadi, kalau kamu penasaran dan ingin mencoba daun sirih sebagai solusi masalah wajahmu. Pastikan simak sampai akhir ya!

BACA JUGA:4 Serum Lokal untuk Menghilangkan Kerutan di Wajah Terbaik, Di Bawah 100 Ribuan

BACA JUGA:5 Cara Menggunakan Fair and Lovely Agar Cepat Putih dalam 1 Malam, Bikin Glowing Permanen

Cara Menghilangkan Flek Hitam yang Menahun dengan Daun Sirih

Lalu, bagaimana cara menggunakan daun sirih untuk wajah? Ini panduan lengkapnya yang bisa kamu ikuti; 

1. Siapakan Daun Sirih yang Segar

Cara menghilangkan flek hitam yang menahun dengan daun sirih yang pertama adalah siapkan daun sirih yang segar. Kamu bisa mengambil 3-5 helai daun sirih terlebih dahulu. 

Pastikan kamu memilih jenis daun yang masih muda dan bewarna hijau cerah. Sebab, di dalamnya ada kandungan berupa antioksidan dan antiseptik yang tinggi. 

Kategori :