Mampir ke Museum Kailasa, Menengok Kembali Sejarah dan Budaya Dieng

Kamis 26-09-2024,09:36 WIB
Reporter : Aghistna Muhammad Ibrahim Sula
Editor : Dony Widyo

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Terbaru dan Terkenal di Dieng Wonosobo yang Menarik Para Wisatawan

Selain memuat sejarah Dieng, Museum Kailasa juga memiliki benda-benda hasil budaya dari masyarakat Dieng, mulai dari alat-alat dapur sampai alat-alat berkebun.

Di sana juga menjelaskan keterangan tentang budaya dan tradisi yang ada di Dieng, di antaranya tentang perbedaan tamu akrab dan tamu yang baru dikenal.

Disebutkan untuk tamu yang sudah akrab, biasanya akan dijamu langsung di area dapur belakang. Dan masih banyak lagi budaya dan tradisi di Dieng, seperti pemotongan rambut gimbal.

Sejarah Museum Kailasa

Bangunan Museum Kailasa pertama kali didirikan pada tahun 1984, kemudian bangunan selanjutnya dibangun pada sekitar tahun 2008 dan diresmikan oleh Menteri Pariwisata dan Kebudayaan kala itu.

BACA JUGA:Perayaan Maulid Nabi di Desa yang Dulunya Jadi Tempat Pembuatan Arca untuk Dieng, Dukuh di Lereng Gunung Prau

Harga Tiket dan Fasilitas Museum Kailasa

Bagi kamu yang ingin mampir untuk wisata edukasi di Museum Kailasa, kamu cukup membayar Rp.5000 rupiah saja per-orangnya.

Selain memiliki banyak benda-benda peninggalan yang cantik, Museum Kailasa juga memiliki fasilitas yang cukup komplit, di antaranya:

  • Mushola
  • Gazebo
  • Taman cantik
  • Warung makan dan minum
  • Toilet
  • Lahan parkir

BACA JUGA:Menapaki Salah Satu Desa Tertinggi di Kabupaten Pekalongan, Kaki Gunung Rogojembangan

Demikian artikel kami tentang Museum Kailasa yang menyimpan mutiara sejarah dan budaya Dieng. Mampir untuk melengkapi liburanmu ke negeri para dewa itu.(*)

Kategori :