RADARPEKALONGAN.CO.ID - Kenali spesifikasi motor matic Yamaha Tricky 155 yang punya spek unggulan dijamin mesinnya halus. Penasaran, apa saja? Yuk, simak penjelasannya disini!
Ingin motor matic yang berbeda dari yang lain? Yamaha Tricity 155 bisa jadi jawabannya.
Dengan desain unik tiga roda dan performa mesin yang halus, motor ini menawarkan pengalaman berkendara yang berbeda. Yuk, kita bahas lebih dalam spesifikasi dan keunggulan motor matic yang satu ini.
Kenali Spesifikasi Motor Matic Yamaha Tricity 155 yang Punya Spek Unggulan, Dijamin Mesinnya Halus
Berikut ini adalah spesifikasi motor matic Yamaha Tricky 155:
1. Desain Unik Tiga Roda
Spesifikasi motor matic Yamaha Tricky 155 yang pertama adalah desain unik tiga rodanya. Salah satu ciri khas Yamaha Tricity 155 yakni desain tiga rodanya.
Dari segi desainnya, motor matic Yamaha Tricity 155 memadukan estetika dan fungsional melalui pemakaian roda tiga. Dimana, dua roda di depan dan satu roda di belakang yang membuat motor ini terlihat lebih modern sekaligus berguna untuk kemudahan pengendaraan.
Sementara, pada bagian depannya terdapat lampu LED besar yang bisa menghasilkan pencahayaan yang terang di berbagai cuaca, baik saat siang, malam hari, ataupun badai.
Konfigurasi roda depan yang unik ini memberikan stabilitas ekstra, terutama saat bermanuver di kecepatan rendah atau kondisi jalan yang kurang baik. Teknologi LMW (Leaning Multi-Wheel) yang disematkan pada motor ini memungkinkan motor untuk tetap miring saat menikung, layaknya motor roda dua biasa.
BACA JUGA:Sudah Terbukti Kualitasnya, 5 Ban Motor untuk Honda Beat Ini Bisa Kamu Pakai, Harganya Murah!
LMW juga bisa meningkatkan kenyamanan berkendara di jalan bergelombang. Selain itu, sistem suspensi independen di kedua roda depan bisa meredam guncangan dengan baik, sehingga pengendara tidak banyak merasakan getaran yang terlalu keras.
2. Mesin Halus dan Bertenaga
Spesifikasi motor matic Yamaha Tricky 155 yang kedua adalah mesinnya halus dan bertenaga. Meskipun memiliki desain yang unik, Yamaha Tricity 155 dibekali mesin berkapasitas 155 cc yang sama dengan beberapa model motor matic Yamaha lainnya.