RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID- SMK Muhammadiyah Kesesi pada kesempatan ini mengikuti lomba ide bisnis yang di selengarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pekalongan
Pada kesempatan lomba kali ini di dampingi oleh Dewi Nurhayati selaku guru mapel kewirausahaan. Pada tahap pertama yang dilakukan adalah membuat proposal ide bisnis lalu diajukan untuk melalui tes administrasi.
"Alhamdulillah kami lolos adminitrasi proposal dan melanjutkan untuk mengikuti kegiatan seminar. Proses perlombaan masih berlangsung dengan memposting di media sosial prodak kami yang kami beri identitas *Srabi Duren Lumer*," ungkapnya.
"Alhamdulillah banyak yang support dengan prodak ide bisnis ini. Final kami diberikan stan perlombaan di Alun alun Kajen tepatnya pada hari minggu di mana pada hari itu banyak pengunjung carfreday. Sehingga kami kuwalahan dalam melayani pembeli prodak srabi lumer kami," lanjutnya.
Meski pada kesempatan perlombaan kali ini, SMK Muhammadiyah Kesesi belum mendapatkan kemenangan, namun ia mengaku bangga karena sudah menjadi produk terlaris dalam ide bisnis tersebut.
"Semoga selanjutkan SMK Muhammadiyah Kesesi bisa selalu menciptakan prodak prodak baru yang nantinya bisa di jadikan upaya untuk berwirausaha anak anak setelah mereka lulus, karena berwirausaha adalah jalan kesuksesan," pungkas Dewi.(Mal)