Sebelum resmi menjadi WNI, Kevin Diks telah menunjukkan performa yang luar biasa di Liga Denmark.
Pada laga terakhir melawan Silkeborg, Kevin Diks meraih rating 8,5 dengan satu gol penalti dan statistik cemerlang di berbagai aspek.
Dengan rata-rata rating di atas 7 dalam sembilan pertandingan terakhir, kontribusi Kevin Diks cukup konsisten, bahkan mencatatkan empat gol dan satu assist sejak bulanAgustus.
Beberapa Pencapaian Kevin Diks dalam Liga Denmark:
- Menit Bermain: Konsisten 90 menit di hampir semua pertandingan.
- Gol dan Assist: 4 gol dalam 9 pertandingan serta 1 assist.
- Akurasi Umpan: Mencapai 90% dengan 105 umpan, 95 di antaranya tepat sasaran.
- Duel Udara dan Darat: Menang 75% dari duel darat dan 100% dari duel udara.
- Tackle dan Defensive Actions: 100% keberhasilan tackle dengan 9 kali pemulihan bola (recoveries).
Performa Kevin Diks dalam statistik tersebut menunjukkan bahwa dia tidak hanya andal di posisi bek kanan, tetapi juga mampu bermain di bek kiri dan bek tengah dengan konsisten.
Kemampuannya yang fleksibel tersebut memberi nilai tambah bagi Timnas Indonesia, terutama ketika ada pemain yang absen.
Harapan untuk Debut Kevin Diks Bersama Timnas Indonesia
Proses naturalisasi Kevin Diks ini sangat diharapkan segera tuntas sehingga ia dapat memperkuat Timnas Indonesia di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Selain Kevin Diks, harapan juga tertuju pada Mees Hilgers yang baru pulih dari cedera hamstring.
Jika Hilgers tidak cukup fit pada pertandingan melawan Jepang atau Arab Saudi, maka Kevin Diks bisa menjadi alternatif kuat di lini pertahanan.
Dengan kemampuan bertahan yang solid dan kontribusi ofensif yang tinggi, Kevin Diks akan menjadi tambahan berharga bagi Timnas Indonesia.
Bagi para pendukung, ini adalah momen yang dinanti-nantikan dan semoga segala prosesnya berjalan lancar agar Kevin Diks dapat tampil membela Indonesia.
Semoga dukungan dan antusiasme fans Indonesia terhadap naturalisasi Kevin Diks menjadi energi positif baginya untuk memberikan yang terbaik bagi skuad Garuda.
Itulah tadi penjelasan mengenai tanggal 7 November 2024 Kevin Diks sumpah WNI. Semoga bermanfaat, terima kasih.