3 Tips Membuat Wajah Glowing Tanpa Modal Cuma Pakai Bahan Dapur

Kamis 07-11-2024,10:48 WIB
Reporter : Rizqi Sofii
Editor : Dony Widyo

Masker alpukat juga merupakan salah satu tips membuat wajah glowing tanpa modal cuma pakai bahan dapur saja.
Buah alpukat ini dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan kulit, terutama untuk membuat kulit wajah menjadi glowing.

Buah alpukat ini kaya akan kandungan vitamin e dan c yang mana ia memiliki peran penting dalam menjaga kelembapan kulit dan juga dapat memperbaiki kerusakan akibat paparan sinar matahari.

Adanya kandungan lemak yang sehat di dalam buah alpukat seperti halnya kandungan asam lemak omega 3 yang mampu membantu menghidrasi kulit wajah secara mendalam dan menjadikan kulit menjadi lebih kenyal dan glowing.

Tak berhenti sampai disitu saja, buah alpukat juga mengandung antioksidan yang mampu melawan radikal bebas, mampu mengurangi beragam masalah penuaan dini hingga dapat memperbaiki tekstur kulit wajah supaya halus.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Cushion dengan Kandungan Skincare yang Akan Merawat Kulit

BACA JUGA:4 Merk Sunscreen Anti Abu-Abu Terbaik di Tahun 2024! Lindungi Kulit Secara Optimal

Begini tips membuat wajah glowing tanpa modal cuma pakai bahan dapur:

-    Pertama, kamu bisa menghaluskan buah alpukat secukupnya
-    Setelah itu campurkan dengan minyak zaitun
-    Gunakan ke kulit wajah secara merata
-    Diamkan selama 15 hingga 30 menit
-    Bilas wajah dengan air hingga bersih

3.    Minyak zaitun

Tips membuat wajah glowing tanpa modal cuma pakai bahan dapur selanjutnya adalah dengan menggunakan minyak zaitun.

Minyak zaitun ini kaya akan kandungan vitamin e dan antioksidan, minyak zaitun ini dapat membantu melawan radikal bebas yang mampu merusak kulit wajah hingga menyebabkan masalah penuaan dini.

Pemakaian minyak zaitun secara rutin ini mampu membantu menjaga kelembapan kulit, sehingga kulit wajah terlihat lebih mulus dan lembut.

Tak hanya itu saja, minyak zaitun ini merupakan bahan alami yang memiliki sifat anti inflamasi yang bisa membantu meredakan iritasi hingga kemerahan pada kulit.

BACA JUGA:5 Masker Alami Penghilang Komedo yang Ampuh! Lengkap Cara Meraciknya

BACA JUGA:5 Cara Mudah Mengatasi Wajah Bruntusan, Lakukan Ini Secara Rutin Bikin Mulus Lagi

Minyak esensial alami ini memiliki beragam manfaat kesehatan dan juga kecantikan.

Kategori :