Menang, Persibat masih Tertahan di Peringkat 9

Senin 09-09-2019,11:05 WIB

DIHADANG - Pemain Persibat Batang M Irfan saat dihadang pemain Blitar Bandung United saat menggiring bola ke arah gawang lawan.

BATANG -Persibat Batang berhasil menaklukkan Blitar Bandung United 2-1 pada laga kompetisi Liga 2 Tahun 2019 yang diselenggarakan di Stadion M Sarengat Batang, Sabtu (7/9) petang. Meski mampu menggondol tiga poin, Persibat masih tertahan di peringkat 9 klasemen wilayah Barat. Selisih delapan poin dari Babel United yang berada satu tingkat di atasnya.

Meski menjadi tuan rumah, Laskar Alas Roban justru kebobolan di menit awal. Persibat tertinggal 0-1, setelah pemain Blitar Bandung United Agung Mulyadi pada menit ke-48 mampu menceploskan bola ke gawang Persibat yang dijaga Mukhti Alhaq.

Tak ingin menahan malu di depan ribuan fansnya, Persibat berusaha menyamakan kedudukan. Namun berkat kecemerlangan para pemain Blitar Bandung United dalam menjaga lini pertahanannya, Persibat kesulitan menjebol gawang lawan.

Tim tuan rumah, akhirnya mampu menyamakan skor 1-1 setelah Dani Marvelous yang memanfaatkan umpan matang pada menit ke-51 mampu menembak bola ke gawang Blitar Bandung United yang dijaga Mochamad Febriyanto.

Persibat yang menargetkan meraih poin penuh di kandang sendiri, tetap berusaha menekan lini pertahanan tim kesebelasan lawan. Upaya Persibat ini akhirnya berbuah manis setelah Yogi Syaiful Rizal pada menit ke-66 melalui sundulan kepalanya mampu menceploskan bola ke gawang Blitar Bandung United.

Hingga peluit panjang berbunyi babak kedua berakhir, kedudukan skor 2-1 untuk kemenangan Persibat. Kemenangan itu menjadikan persibat berhasil mengumpulkan 14 poin. Mereka hanya berselisih empat poin dari Blitar Bandung United yang menjadi peringkat bawah klasemen wilayah Barat. Persibat masih perlu waspada agar tetap bertahan di liga 2.

Pelatih Persibat, Bona Simanjuntak mengatakan, dirinya merasa puas terhadap hasil yang dicapai anak asuhnya pada pertandingan melawan Blitar Bandung United. "Kemenangan Persibat atas Blitar Bandung United akan menjadi modal semangat untuk menghadapi laga selanjutnya melawan Perserang," katanya. (Nov)

Tags :
Kategori :

Terkait