Tak Perlu Direndam Air Panas! Trik Ampuh Mencuci Handuk Dapur yang Kotor, Cuma Pakai 1 Bahan Saja

Rabu 18-12-2024,17:00 WIB
Reporter : Yanuar Faturahman
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Tahukah kalian, ada trik ampuh mencuci handuk dapur yang kotor hanya dengan 1 bahan saja? Penasaran? Yuk temukan jawabannya di sini.

Dapur adalah salah satu area rumah yang paling mudah kotor. Minyak, sisa makanan dan debu kerap menempel di berbagai permukaan, termasuk alat pembersih seperti handuk dapur.

Handuk dapur sering digunakan untuk membersihkan permukaan meja, peralatan masak atau untuk mengeringkan tangan.

Akibatnya, noda dan kotoran mudah menumpuk, membuat handuk terlihat kusam, berbau tidak sedap, bahkan menjadi tempat berkembang biaknya bakteri.

Oleh karena itu, mencuci handuk dapur secara rutin sangatlah penting. Disarankan untuk mencuci setidaknya dua kali dalam seminggu agar kebersihannya tetap terjaga.

BACA JUGA:Trik Ampuh Mencuci Pakaian agar Bersih dan Bebas Bau Apek, Cukup Tambahkan 1 Bahan Dapur Ini

BACA JUGA:5 Trik Ampuh yang Dapat Memutihkan Sepatu Kuning dengan Cepat Secara Alami

Namun, metode mencuci yang salah, seperti menggunakan air panas terlalu sering, bisa merusak serat kain handuk.

Dilansir RADARPEKALONGAN.CO.ID dari kanal Youtube Syaiful Akbar Tanjung, berikut ini adalah pembahasan mengenai trik ampuh mencuci handuk dapur yang kotor tanpa menggunakan air panas.

Alternatif Aman: Gunakan Sitrun

Salah satu cara efektif dan aman untuk mencuci handuk dapur adalah menggunakan sitrun atau citric acid. Metode tersebut dibagikan oleh Syaiful Akbar Tanjung melalui channel YouTube-nya.

Tidak seperti teknik tradisional yang membutuhkan air panas, metode ini hanya memerlukan sitrun sebagai bahan utama untuk membersihkan noda membandel dan bau tak sedap.

Langkah pertama, siapkan ember berisi air. Tambahkan 250 gram sitrun untuk mencuci dua handuk dapur berukuran besar.

BACA JUGA:Trik Ampuh Hilangkan Noda Keringat di Kerah Baju Tanpa Merusak Warna, Cuma Pakai 2 Bahan Dapur

BACA JUGA:Tidak Harus yang Mahal, 5 Jas Hujan Berkualitas yang Harganya Murah Ini Layak Kamu Miliki!

Kategori :