Erick Thohir Ambil Tindakan Tegas Usai Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF 2024

Minggu 22-12-2024,11:20 WIB
Reporter : Yanuar Faturahman
Editor : Dony Widyo

Menurutnya, kegagalan kali ini harus menjadi pelajaran berharga untuk semua pihak, termasuk pemain, pelatih dan manajemen.

“Kita harus menerima kenyataan ini dengan kepala tegak. Kalau regenerasi tidak dilakukan sekarang, kapan lagi?

Fokus kita adalah memberikan pemain muda jam terbang yang cukup untuk siap bersaing di level yang lebih tinggi,” tegas Erick.

Erick Thohir juga mengimbau kepada para pendukung Timnas Indonesia untuk tetap memberikan dukungan penuh.

“Kalian boleh memberikan kritik, tapi jangan lupakan dukungan. Tim ini membutuhkan kalian untuk terus maju,” tambahnya.

BACA JUGA:Erick Thohir Kenalkan Pemain Naturalisasi Baru: Lini Tengah Timnas Indonesia Semakin Kokoh!

BACA JUGA:Kabar Terbaru Emil Audero: Kemungkinan Besar Bergabung dengan Timnas Indonesia?

Piala AFF Bukan Akhir Segalanya

Meski Piala AFF 2024 berakhir dengan kekecewaan, namun Erick Thohir  mengingatkan bahwa turnamen ini hanyalah bagian kecil dari perjalanan panjang Timnas Indonesia.

Dengan fokus pada regenerasi dan evaluasi, Erick Thohir optimis Timnas Indonesia dapat bangkit dan meraih hasil yang lebih baik di turnamen mendatang.

Langkah-langkah tegas Erick Thohir menunjukkan komitmen nyata untuk membangun fondasi sepak bola Indonesia yang lebih kuat. Kini, semua pihak berharap upaya ini membuahkan hasil positif di masa depan.

Itulah tadi penjelasan mengenai Erick Thohir ambil tindakan tegas usai Timnas Indonesia gagal ke semifinal Piala AFF 2024. Semoga bermanfaat, terima kasih.

Kategori :