Lomba Fotografi Yayasan Lansekap Nusantara Hijau 2025, Foto Owa Jawa Karya Warga Tegal Juara Pertama

Lomba Fotografi Yayasan Lansekap Nusantara Hijau 2025, Foto Owa Jawa Karya Warga Tegal Juara Pertama

Foto Owa Jawa bergelatung di atas ranting pohon karya Leonardus Adi Saktyari dari Tegal Jawa Tengah juara pertama Lomba Fotografi YLNH tahun 2025.-Dok YLNH.-

KENDAL, RADARPEKALONGAN.CO.ID - Dalam rangka memperingati ulang tahun Yayasan Lansekap Nusantara Hijau (YLNH) keempat dan Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia tahun 2025, YLNH mengadakan kegiatan Lomba Fotografi

Lomba fotografi mengambil tema mengenal flora dan fauna Indonesia. 

Lomba dibuka tepat dengan tanggal lahir YLNH pada awal Mei sampai dengan akhir Mei 2025. Lomba fotografi memperebutkan hadiah total sekitar 6 juta rupiah.

Lomba fotografi diikuti oleh fotografer biodiversity dari seluruh penjuru Indonesia. Dalam rentang waktu lomba terdapat 90 peserta dan 138 karya fotografi flora dan fauna asli Indonesia. 

Foto-foto yang dilombakan di upload di Istagram peserta dan Istagram YLNH @lansekap_nusantara. 

Peserta menampilkan foto-foto yang sangat berkualitas sehingga prosess penilaianpun menghasilkan nilai yang cukup ketat untuk menentukan pemenang lomba. 

Baca juga:Musda dan Halal bi Halal HAE IPB Komda Jawa Tengah 2025, Samsul Ulum Kembali Terpilih jadi Ketua 2025-2028

Penilaian pemenang lomba dilakukan oleh para fotografer professional dari Yayasan Lansekap Nusantara Hijau. 

Pemenang Lomba diumumkan tepat pada saat peringatan hari lingkungan hidup sedunia pada tanggal 5 Juni 2025 di Istagram Yayasan Lansekap Nusantara Hijau.

Setelah melakukan poses penilaian selama lima hari akhirnya ditetapkan pemenang Lomba Fotografi YLNH tahun 2025.

Juara pertama foto karya Leonardus Adi Saktyari dari Tegal Jawa Tengah dengan foto Owa Jawa yang bergelatung di atas ranting pohon. 

Sedangkan juara dua adalah Bayu Catur Pamungkas dari Banyuwangi Jawa Timur dengan foto bunga langka Raflesia Jawa di hutan tropis Banyuwangi Jawa Timur. 

Sementara itu juara tiga adalah foto karya Ananda Gilang Krismajati dari Banyumas Jawa Tengah dengan foto seekor elang jawa yang sedang mengamati areal di sekitarnya. 

Selain itu Lomba juga menentapkan dua juara favorit, juara favorit ditentukan berdasarkan jumlah like terbanyak dari foto yang di upload di instagram peserta lomba. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: