Peduli, Perwasi Bagi Sembako Ditengah Covid-19

Peduli,  Perwasi Bagi Sembako Ditengah Covid-19

BAGI SEMBAKO - Pengurus Perwasi Desa Sinangohprendeng Kecamatan Kajen, secara simbolis menyerahkan bantuan sembako kepada warga sekitar. TRIYONO

KAJEN - Ditengah wabah virus Corona/ Covid-19, mengundang keprihatinan warga untuk ikut saling membantu. Aksi kepedulian ini seperti dilakukan Persatuan Warga Sinangoh (Perwasi) Desa Sinangohprendeng, Kecamatan Kajen, Minggu (12/4/2020).

Pengurus Perwasi memberikan bantuan bagi warga terdampak penyebaran virus Corona, karena penghasilan ekonomi berkurang. Meski bantuan berupa satu paket sembako berisikan beras, telor, minyak goreng, teh dan roti namun kepedulian tersebut diharapkan mampu meringankan beban warga yang kurang mampu.

Adapun aksi peduli tersebut ternyata tidak kali ini saja, melainkan sudah berjalan dan terprogram tiap tahun untuk mendukung pemerintah desa. Selain bantuan sembako, tahun sebelumnya juga dilaksanakan santunan bagi yatim piatu dan warga tak mampu. Bahkan santunan diberikan dua bulan sekali kepada warga yang ada di kampung halaman, padahal mayoritas anggota Perwasi adalah warga perantauan di Ibu Kota Jakarta.

Pengurus Perwasi, Catur Rahman menyampaikan bahwa bakti sosial Perwasi biasanya dilaksanakan menjelang bulan suci Ramadan dengan memberikan santunan bagi yatim piatu dan fakir miskin. Namun dikarenakan saat ini ada wabah covid19, akhirnya sepakat dilakukan pembagian sembako kepada warga tak mampu.

"Jadi Perwasi punya program sosial 2 bulan sekali dengan selalu mengadakan acara santunan untuk warga khususnya yatim piatu fakir miskin dan dhuafa. Untuk sementara bakti sosial ini dialihkan pembagian sembako rangka ikut meringankan beban masyarakat yang terdampak covid 19,"katanya.

Kepala Desa Sinangoh Prendeng Kecamatan Kajen, Titi Istiyaningsih menambahkan bahwa perantauan di Jakarta dalam wabah virus Corona ini masih peduli kepada masyarakat dengan memberikan bantuan berupa sembako.

" Kami berterima kasih karena banyak warga yang ikut mendukung program pemerintah desa untuk membantu warga yang di kampung halaman. Bantuan sembako yang dibagikan ada sekitar 300 paket, " katanya.

Selain memberikan bantuan sembako, Perwasi juga memberikan bantuan dana untuk rehab mushola SD 02 Sinangohprendeng. Adapun penyerahan disaksikan oleh anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas. (Yon)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: