Razia, Polisi Sita Ratusan Botol Miras

Razia, Polisi Sita Ratusan Botol Miras

RAZIA PEKAT - Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa serentak yang berlangsung November 2019 mendatang, polisi merazia sejumlah tempat hiburan dan warung yang menjajakan miras.

KAJEN - Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa serentak yang berlangsung November 2019 mendatang, Polres Pekalongan dan Polsek Jajaran merazia sejumlah tempat hiburan dan warung yang menjajakan miras. Dalam razia yang digelar secara serentak, polisi berhasil menyita ratusan botol miras dari berbagai merk.

Pantauan radar, razia diawali sekira pukul 14.00 wib sampai 16.00 wib oleh anggota Polsek Sragi. Dari operasi itu, polisi berhasil mengamankan puluhan botol miras dari berbagai merk di Desa Mrican, Desa Sijeruk dan Desa Blacanan.

Kemudian razia dilanjutkan di sekira pukul 21.20 sampai 23.00 wib di sebuah warung swike Desa Gebang kerep, dilanjutkan di Pangkalan Truk Siwalan. Selanjutnya di Kafe Bintang Kejora, Kafe Paramita dan warung makan terletak di Desa Siwalan yang diindikasikan menyediakan Miras.

Razia dilanjutkan anggota satu Sabhara dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Sabhara Aiptu Sapto Priyogo di tempat hiburan malam dan warung terletak di wilayah Bojong. Di tempat tersebut diamankan 29 botol Miras untuk dijadikan sebagai barang bukti. Sementara dari razia tersebut para pemilik usaha dimintai keterangan guna penindakan lebih lanjut.

Kasubbag Humas Polres Pekalongan Iptu Akrom menegaskan bahwa razia Pekat sekaligus Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan kali ini dilaksanakan untuk menciptakan situasi yang kondusif Jelang Pilkades serentak 2019. Penggunaan Miras dapat mempengaruhi pemakai sehingga dapat mengganggu Keamanan Ketertiban di masyarakat.

"Dari razia tersebut anggota berhasil mengamankan sejumlah botol berisikan miras dari berbagai merk. Adapun miras selanjutnya disita oleh anggota untuk dijadikan sebagai barang bukti, " tegasnya.

Sementara ops Pekat kali ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan di beberapa wilayah agar pelaksanaan Pilkades serentak berjalan aman dan kondusif. "Untuk itu kami mengimbau kepada masyarakat agar jelang Pilkades ini ikut menjaga Kamtibmas di wilayah masing masing. Dengan demikian pelaksanaan Demokrasi berjalan dengan lancar dan damai," pintanya. (yon)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: