Sambut Nataru, Dinhub Akan Dirikan 4 Pospam
KOTA - Dinas Perhubungan (Dinhub) Kota Pekalongan akan mendirikan empat pos pengamanan (pospam) untuk menyambut libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) mendatang.
Keempar pospam tersebut akan didirikan di sekitar Plaza Pekalongan, Exit Tol Setono, depan Transmart, dan Jetayu. "Yang mana, di lokasi-lokasi tersebut sering menjadi titik kerawanan dan kemacetan di Kota Pekalongan," kata Plt Kepala Dinhub Kota Pekalongan, Soesilo, usai rakor Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (FLLAJ) Pengamanan Nataru di Aula Dinhub setempat, baru-baru ini.
Soesilo juga menyampaikan bahwa Dinhub akan menyiagakan 150 personel untuk menyamhut Nataru. Ratusan personel tersebut akan bergabung dengan instansi lain seperti Satpol PP, TNI, dan Polri untuk melakukan pengamanan.
"Ratusan personel tersebut akan disiagakan untuk pengamanan rencana mulai tanggal 23 Desember 2022 untuk menyambut momentum Natal 2022 dan pergantian tahun 2023 mendatang " jelas Soesilo.
Soesilo menambahkan bahwa segala persiapan menghadapi Nataru telah dibahas di FLLAJ. Dia memperkirakan, pada momentum Nataru mendatang akan terjadi lonjakan keramaian massa sehingga tetap harus diantisipasi. (way)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: